Terdapat beberapa fakta menarik seputar laga West Bromwich Albion kontra Manchester City. Laga ini bakal berlangsung Sabtu (28/10/2017).
Salah satu laga pekan ke-10 Premier League akan mempertemukan West Bromwich Albion dan san pemuncak klasemen Premier League, Manchester City.
Kedua tim dikenal dengan gaya bermain yang sangat bertolak belakang.
Tim asuhan Tony Pulis cenderung bermain bertahan, memainkan pemain dengan postur tinggi besar, membiarkan lawan menguasai bola, dan selalu bersiap melakukan serangan balik jika lawan lengah.
Selain itu, tim berjuluk The Baggies mengandalkan situasi bola mati di area pertahanan lawan untuk meraup gol.
(Baca Juga: Manchester United Vs Tottenham Hotspur - Harry Kane Bakal Berpijak di Ladang Tandus)
Sebaliknya, skuat besutan Pep Guardiola cenderung mendominasi dengan menguasai bola, memainkan umpan-umpan pendek, dan pergerakan pemain tampak bebas.
Selain itu terdapat 6 fakta menarik dari laga ini yang wajib Anda tahu:
6. Sergio Aguero Bermain, WBA Hampir Selalu Kalah
West Bromwich Albion tidak pernah menang kala Aguero bermain.
Selain itu, WBA menjadi tim paling banyak dikalahkan Man City kala striker berusia 29 tahun itu berada di atas lapangan.
Rekor pertemuan Aguero dengan klub berjuluk The Baggies hampir sempurna.
Seperti dikutip BolaSport.com dari Transfermarkt, dalam 10 pertemuan, pemain asal Argentina itu hanya sekali gagal meraih kemenangan!
(Baca Juga: Waduh! Antonio Conte Bujuk Striker Arsenal untuk Berkhianat)
5. Ben Foster Paling Sering Dibobol Man City
Sepanjang karier Foster, Man City merupakan tim paling banyak menjebol gawang yang dikawalnya.
Total 29 gol telah dipungut kiper West Brom berusia 34 tahun itu dari dalam gawangnya.
Menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, jumlah kebobolan tersebut terkumpul dari 13 laga.
Artinya, klub beralias The Citizens itu mencetak rata-rata minimal dua gol ke gawang Foster.
4. Hanya Man City Klub yang Kalahkan WBA di Kandang Musim Ini
Menurut data Soccerway yang dikutip BolaSport.com, sepanjang empat laga Premier League di hadapan pendukung sendiri musim ini, klub berjuluk The Baggies hanya menang sekali dan sisanya berakhir imbang.
Jika ditarik lebih jauh, yaitu laga kandang di semua kompetisi, WBA pernah kalah sekali di ajang Piala Liga Inggris.
Satu-satunya tim yang berhasil mencuri kemenangan di markas WBA tersebut adalah Man City!
(Baca Juga: Manchester United Vs Tottenham Hotspur - Jose Mourinho Hobi Kalahkan Tim Tamu)
3. Tony Pulis Hadapi Lawan Terberat dalam Kariernya
Manajer West Brom asal Wales itu sudah 22 kali menjalani laga kontra Man City.
Hanya dua laga yang berakhir dengan kemenangan bagi Pulis.
Lima laga berakhir imbang dan 15 laga lain berakhir dengan Pulis pulang tanpa meraih kemenangan.
Menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, Man City adalah klub paling sering menumbangkan Pulis.
2. Babak II: Man City Tajam, WBA Rapuh
Jonny Evans cs juga perlu waspada dan menjaga kesolidan lini pertahanan pada babak kedua laga akhir pekan ini.
Pasalnya, Man City mencetak 22 dari 32 gol Premier League musim ini pada kurun waktu tersebut.
Jika dikerucutkan lagi per 15 menit, sebelas gol pasukan asuhan Guardiola dicetak dalam 15 menit terakhir.
(Baca Juga: Jelang Bertemu PSG, Mario Balotelli Punya Harapan Terhadap Neymar yang Tak Mungkin Kesampaian)
Kabar buruk bagi WBA, meski mereka baru kebobolan 10 gol musim ini, tujuh gol yang bersarang di gawang terjadi pada babak kedua.
Empat dari tujuh gol itu terjadi dalam 15 menit terakhir!
1. Pep Guardiola Selalu Menang Lawan Tony Pulis dan WBA
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, sudah memainkan tiga laga kontra West Bromwich Albion asuhan Tony Pulis pada semua kompetisi.
Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, manajer asal Spanyol itu selalu meraih kemenangan.
Selain itu, pasukan asuhan Guardiola telah mencetak sembilan gol dalam tiga laga tersebut.
(Baca Juga: Jadwal Liga Inggris 28 Oktober 2017, 6 Tim Besar Main Malam Ini)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | transfermarkt.com, BolaSport.com, soccerway.com |
Komentar