Hingga 10 pertandingan Liga Inggris 2017-2018, Manchester City meraih 9 kemenangan. Arsenal punya 6. Bagaimana prediksi laga kedua tim?
Manchester City akan menjamu Arsenal di Stadion Etihad pada Minggu (5/11/2017) pukul 21.15 WIB. Siapa yang diunggulkan dalam laga ini?
Mari lihat catatan 5 pertandingan Premier League terakhir kedua tim.
Kubu Manchester City melahap 5 laga dengan kemenangan dan mencetak 19 gol serta kemasukan hanya 4 kali.
Dalam 5 laga terakhir Liga Inggris, Arsenal menelan satu kekalahan ketika tumbang 1-2 di Watford.
(Baca Juga: Tendangan ke Kepala Suporter, Tendangan Terakhir dalam Karier Patrice Evra)
Untuk produktivitas tim, Arsenal mencetak 12 gol dalam 5 laga itu serta kemasukan 5 kali.
Bagaimana head to head? Dalam 40 pertemuan di Premier League, Manchester City hanya punya 7 kemenangan atas Arsenal.
Sebaliknya, The Gunners 23 kali menundukkan Manchester City.
Hasil imbang kedua tim berjumlah 10.
Musim lalu, Manchester City mengalahkan Arsenal 2-1 di Stadion Etihad.
Dua gol dicetak oleh Leroy Sane dan RManchester Cityaheem Sterling di babak II setelah sebelumnya Arsenal unggul di awal laga lewat Theo Walcott.
Lalu, duel di markas Arsenal skor adalah 2-2.
Kepada BolaSport.com, dua mantan pesepak bola timnas Indonesia, Yeyen Tumena dan Indriyanto Nugroho memberikan prediksinya untuk laga Manchester City vs Arsenal.
Begitu pula pengamat olahraga, Gita Suwondo.
Baik Indriyanto maupun Gita Suwondo meyakini Leroy Sane dkk akan menang dengan selisih 2 bola.
Sedangkan Yeyen Tumena memilih Manchester City unggul tipis satu bola saja.
Bagaimana prediksi Anda?
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar