Kabar mengejutkan datang dari mantan gelandang Manchester United dan Celtic FC, Liam Miller.
Gelandang berkebangsaan Republik Irlandia tersebut telah pensiun pada 2016.
Liam Miller sebetulnya sedang berusaha untuk mendapatkan lisensi kepelatihan dari UEFA.
Namun, rencananya tak berjalan mulus.
Pria berusia 36 tahun tersebut ternyata tengah berjuang melawan penyakit ganas.
(Baca Juga: Striker Idaman Manchester United Ternyata Lebih Memimpikan PSG)
Hal ini dikonfirmasi oleh rekan satu tim Liam Miller di timnas Irlandia, Noel Hunt.
"Sangat sedih mendengar mantan teman sekamar saya, Liam Miller, harus berjuang melawan kanker. Semoga Liam dan keluarga senantiasa diberi kekuatan," tulis Noel Hunt dalam akun twitter miliknya.
Selain Noel Hunt, beberapa mantan rekan Liam Miller di timnas Republik Irlandia turut menyampaikan rasa simpati mereka.
Our thoughts are with Liam Miller & family who is in hospital battling with cancer. Aged 36. #StayStrong pic.twitter.com/gFw9IvH8WA
— BenchWarmers (@BeWarmers) November 12, 2017
Ada Ian Harte dan Darren O'Dea yang berada di satu angkatan dengan Liam Miller di timnas Republik Irlandia.
"Sangat sedih mendengar kabar terbaru dari rekan saya, Liam Miller. Semoga keluarganya kuat menghadapi masa sulit ini," ujar Ian Harte melalui akun twitter pribadi miliknya.
(Baca Juga: Meski Hadapi Masalah Keluarga, Higuain Bakal Tetap Tampil Mati-matian)
"Saya berdoa semoga Liam Miller dan keluarga kuat menghadapi masalah ini," kata Darren O'Dea.
Liam Miller sempat tercatat sebagai pemain Manchester United pada 2004-2006.
Namun ia dipinjamkan ke Leeds United dan Sunderland.
Liam Miller tercatat hanya memainkan sembilan laga kompetitif bersama Manchester United.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | thesun.co.ie |
Komentar