Gelandang Atletico Madrid, Saul Niguez, dikabarkan ingin bergabung dengan Manchester United.
Pesepak bola berusia 22 tahun tersebut telah membuktikan diri sebagai pemain kunci klub asuhan Diego Simeone sejak debutnya lima tahun lalu.
Dilansir BolaSport.com dari Metro, pelatih Manchester United, Jose Mourinho, kini tengah mencari pemain untuk memperkuat posisi gelandang dan penyerang.
Tampaknya, Mourinho bakal mempertimbangkan keinginan Niguez untuk bergabung ke Old Trafford.
(Baca juga: Peraih FIFA Puskas Award 2017 Terancam Absen pada Derbi London Utara)
Kabarnya, Mourinho merupakan pengagum lama dari sang gelandang Spanyol tersebut.
Niguez pun dikabarkan bakal menerima tawaran untuk bergabung dengan Manchester United jika kesepakatan dapat dicapai.
Namun, sebelum membeli Niguez maupun pesepak bola lain, Mourinho disarankan untuk menjual beberapa pemain Manchester United.
Selain itu, mendatangkan Niguez ke Old Trafford tampaknya tak semudah angan.
Sang gelandang telah menandatangani kontrak sembilan tahun di klub Spanyol dan dalam persetujuan tersebut Niguez memiliki klausul pelepasan senilai 150 juta euro.
(Baca juga: Liverpool Marah pada Pendekatan Terbaru Barcelona ke Coutinho)
Jumlah tersebut tentunya cukup besar bagi Manchester United.
Apalagi sudah kerap dikabarkan bahwa Manchester United tengah mengincar juga striker Atletico Madrid, Antoine Griezmann.
Tampaknya Jose Mourinho perlu memikirkan pilihannya dengan matang.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | metro.co.uk |
Komentar