Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

West Bromwich Albion Vs Chelsea - Menanti Kemenangan Ke-50 Antonio Conte di Liga Inggris

By Aditya Fahmi Nurwahid - Jumat, 17 November 2017 | 22:57 WIB
Ekspresi pelatih Chelsea, Antonio Conte, dalam partai Liga Inggris lawan Tottenham Hotspur di Wembley Stadium, London, 20 Agustus 2017.
DANIEL LEAL-OLIVAS/AFP
Ekspresi pelatih Chelsea, Antonio Conte, dalam partai Liga Inggris lawan Tottenham Hotspur di Wembley Stadium, London, 20 Agustus 2017.

Antonio Conte akan lakoni partai penting saat melawat ke kandang West Bromwich Albion pada pekan ke-12 Liga Inggris, Sabtu (18/11/2017) pukul 22.00 WIB.

Selain mengejar kemenangan untuk teruskan asa pertahankan gelar juara, Conte akan lakoni laga ke-50 bersama Chelsea di Liga Inggris pada pertandingan di The Hawthorns Stadium.

Laga ini juga menjadi laga ke-66 sang manajer bersama The Blues di semua ajang.

Jelang laga ke-50, Conte ternyata punya catatan apik bersama Eden Hazard dkk sejak bergabung ke Stamford Bridge pada musim 2016-2017.

(Baca Juga: 4 'Tiang Listrik' Liga Inggris Musim 2017-2018, Tinggi Badan Pemain Ini di Atas Rata-rata)

Antonio Conte telah menangi 76 persen laga di Liga Inggris, atau raih tiga poin di 37 laga dari 49 laga yang telah digelar.

Dibalik itu, Conte baru raih 4 hasil seri dan 8 kekalahan di Premier League.


Gelandang Chelsea, Tiemoue Bakayoko (kiri), berebut bola dengan bek Tottenham Hotspur, Eric Dier, dalam laga lanjutan Liga Inggris 2017-2018 di Stadion Wembley, London, Inggris, pada 20 Agustus 2017.(IAN KINGTON/AFP)

Angka ke-50 juga menjadi angka yang cukup baik bagi Antonio Conte.

Manajer berkebangsaan Italia ini juga baru lakoni laga ke-50 bersama Chelsea di semua ajang pada bulan Agustus.

(Baca Juga: Jika Carlo Ancelotti Melatih, Begini Prakiraan Starting XI Timnas Italia)

Conte berhasil menangi laga tersebut, saat Chelsea bertamu ke kandang Tottenham dengan skor 2-1 pada 21 Agustus 2017.

Laga ke-50 di Liga Inggris nanti juga akan bawa Conte meraih rekor baru.

Jika menang di kandang West Brom, Conte akan menjadi manajer yang membawa juara bertahan raih 118 poin, terbanyak dibanding juara bertahan lainnya sejak musim lalu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aditya Fahmi Nurwahid
Sumber : indo.chelseafc.com
REKOMENDASI HARI INI

Pospay Run 2024 Bakal Hadir dan Banjir Hadiah, Catat Tanggalnya!

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Bali United
9
20
2
Borneo
9
18
3
Persebaya
9
18
4
Persib
8
16
5
PSM
9
16
6
Persija Jakarta
9
15
7
Persik
8
14
8
Persita
9
14
9
Arema
9
12
10
PSBS Biak
9
12
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Athletic Club
11
18
6
Real Betis
11
18
7
Mallorca
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X