Tidak ada pilihan bagi Manchester United selain memenangi pertandingan saat menjamu Newcastle United di Old Trafford pada Minggu (19/11). Pasalnya, inilah kesempatan baik untuk mereparasi mental.
Penulis: Dedi Rinaldi
Setelah dikalahkan Chelsea dua pekan lalu, United seperti merasakan himpitan yang berat. Selain tertinggal delapan angka dari pesaing sekaligus pemuncak klasemen yaitu Manchester City, poin Setan Merah juga sudah disamai oleh Tottenham Hotspur.
United bahkan mulai menuai keraguan bakal terus eksis menjadi pesaing dalam pacuan menjadi juara. Dalam posisi ini, legenda United, Alan Brazil, mengatakan Setan Merah harus menambah pemain baru.
(Baca Juga: Banyak Dilirk Klub Asing, Djanur Berikan Wejangan untuk Febri Haryadi)
Manajer Jose Mourinho mengatakan, meski United masih bisa bercokol di posisi kedua klasemen, kondisi ini sangat buruk bagi psikologis pada semua individu yang terlibat. Karena itu, tekanan ini harus segera diruntuhkan.
“Kami khawatir, tetapi tak terlalu khawatir apabila dibandingkan dengan tim lain. Kami masih di posisi kedua dan jarak delapan poin di EPL masih mungkin diperjuangkan,” kata Mourinho, seperti dikutip Talksport.
Artinya, bertemu Newcastle harus dilalui dengan kemenangan. Penyerang muda United, Marcus Rashford, menyatakan timnya harus keluar dari tekanan, dan kemenangan atas Newcastle harus menjadi target.
Dengan bermain di kandang sendiri dan materi yang mulai lengkap karena lepas dari cedera, Setan Merah berpeluang besar menyingkirkan lawan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | TABLOID BOLA NO. 2.819 |
Komentar