Kini, Manchester United tengah berusaha mempertahankan Jose Mourinho dari godaan untuk pindah klub. Salah satu klub yang berpeluang mendapatkan pria asal Portugal ini adalah Paris Saint-Germain (PSG).
Sebab, eks pelatih Chelsea tersebut dikabarkan menjadi incaran serius Paris Saint-Germain (PSG).
PSG diisukan siap memecat Unai Emery dan menginginkan Mourinho sebagai pelatih pengganti.
Rumor tersebut menguat dengan ungkapan Mourinho yang menyebut bahwa PSG adalah klub spesial.
Terkait kemungkinan hengkang ke PSG, Mourinho diduga kecewa karena Manchester United gagal mendapatkan Ivan Perisic.
Pemain Inter Milan tersebut dijual seharga 50 juta pounds pada bursa transfer musim panas ini.
Sementara itu, PSG malah mampu memecahkan rekor pembelian termahal dunia dengan menggaet Neymar.
Dilansir BolaSport.com dari Metro, untuk mempertahankan Jose Mourinho di Old Trafford, dewan klub Manchester United memberikan penawaran menarik.
Manchester United menjanjikan Mourinho bahwa mereka akan mendatangkan setidaknya tiga pemain bintang ke Old Trafford pada bursa transfer mendatang.
Ketiga pemain bintang tersebut diduga adalah Antoine Griezmann, Gareth Bale, dan Ivan Perisic.
(Baca juga: John Stones Cedera, Manchester City Buru Bek asal Belanda?)
Griezmann dan Bale dipastikan bakal menjadi target yang Manchester United akan datangkan untuk Mourinho.
Meski keduanya kini tengah menurun dalam performa, Mourinho masih yakin dengan talenta yang ada pada mereka.
Sementara itu, Ivan Perisic sebagai target ketiga masih menjadi perkiraan.
Jika Manchester United ingin mengobati kekecewaan Mourinho, tentunya mereka tak akan ragu untuk kembali mendekati Perisic.
(Baca juga: Efek Domino, Manchester City Bajak Incaran Liverpool dan Southampton Bisa Balas Dendam)
Selain mendatangkan para pemain bintang tersebut, Setan Merah juga bakal menambah satu tahun kontrak Mourinho yang akan berakhir pada 2019.
Seiring penambahan kontrak tersebut, gaji yang bakal diterima sang pelatih tentunya juga akan meningkat.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | metro.co.uk |
Komentar