AC Milan dikabarkan siap mendatangkan Daniel Sturridge pada bursa transfer Januari.
Daniel Sturridge dikabarkan ingin hijrah dari Liverpool untuk mendapatkan kesempatan bermain lebih banyak guna menjaga peluang dirinya tampil dengan timnas Inggris di Piala Dunia 2018.
Dilansir BolaSport.com dan Calciomercato, AC Milan tertarik untuk mendatangkan Daniel Sturridge pada bursa transfer Januari.
Pemain berusia 29 tahun ini melihat kepindahannya ke Italia akan menjadi keputusan yang tepat untuk terus mendapatkan menit bermain.
(Baca Juga : Juergen Klopp: Liverpool Masih Sangat Membutuhkan Daniel Sturridge)
AC Milan sendiri saat ini membutuhkan tambahan pemain di lini depan karena saat performa tiga penyerang mereka tidak begitu memuaskan di Liga Italia.
Tiga pemain yang dimaksud adalah Patrick Cutrone, Nikola Kalinic dan Andre Silva
Namun rencana AC Milan untuk mendatangkan Sturridge terganjal dengan masalah keuangan yang sedang dihadapi oleh klub berjuluk Rossoneri tersebut.
(Baca Juga: 4 Pertandingan yang Harus Anda Tonton pada Pekan Big Match Eropa)
Klub yang bermarkas di Stadion San Siro ini kemungkinan besar akan mendatangkan Sturridge dengan status pinjaman untuk menjaga kondiri keuangan timnya.
Sementara pelatih Liverpool, Jurgen Klopp sebenarnya enggan untuk menjual Sturridge namun jika sang pemain ingin pergi pihak klub tak akan menghalangi sang pemain untuk hijrah dari Anfield.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | calciomercato.com |
Komentar