Ashley Young mencetak dua gol spesial sekaligus penuh kenangan di Stadion Vicarage Road, Selasa (28/11/2017) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Manchester United sukses mencuri kemenangan 4-2 di markas Watford tersebut lewat dua gol Young (19', 25') ditambah dua gol lain dari Anthony Martial (32'), dan Jesse Lingard (86').
Dua gol balasan tim tuan rumah diciptakan Troy Deeney dari titik penalti (77') dan Abdoulaye Doucoure (84').
Kedua gol Young tersebut merupakan kemasan pertama bagi bek sayap Man United itu musim 2017-2018.
#Trending Bukan Menyoal Kapasitas, Inilah Hal yang Patut Diwaspadai Persib dari Mario Gomez https://t.co/6DKRROpjc6
— BolaSport.com (@BolaSportcom) November 28, 2017
"Selalu menyenangkan bisa mencetak gol. Khususnya saat Anda belum menciptakan gol seperti saya," ucap Young seperti dilansir BolaSport.com dari BBC.
Torehan tersebut menjadi spesial karena tercipta ke gawang Watford yang notabenenya merupakan klub pertama dalam karier Young.
(Baca Juga: Alasan Eden Hazard Menyukai Senyum Rekan Setimnya)
Tak hanya spesial, kedua gol itu juga mengingatkan lagi kenangan pemain berusia 32 tahun ini saat kali terakhir ia mencetak gol di Vicarage Road.
Sudah 11 tahun saat kali terakhir Young mencetak gol di Vicarage Road.
Tepatnya pada Oktober 2006, Young pernah mencetak dua gol di stadion tersebut saat masih berseragam Watford dan di laga yang berakhir imbang 3-3 melawan Fulham.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | Opta |
Komentar