Arsenal tampil dengan kekuatan terbaiknya saat bertandang ke markas Southampton pada pekan ke-16 Liga Inggris 2017-2018, Minggu (10/12/2017).
Demi membawa pulang tripoin dari St Mary's Stadium, Pelatih Arsene Wenger kembali menurunkan Alexandre Lacazette dan Alexis Sanchez di lini depan.
Dua penyerang tersebut tidak dimainkan dalam pertandingan sebelumnya di ajang Liga Europa melawan BATE.
Pilar-pilar lainnya seperti Mesut Oezil, Aaron Ramsey, dan Granit Xhaka juga dimainkan sejak menit pertama.
Bukan cuma The Gunners, Southampton pun komposisi pemain terbaiknya.
(Baca juga: Starting XI Pemain Kesayangan Cristiano Ronaldo)
Top scorer klub pada musim ini, Charlie Austin, masuk daftar starter. Begitu pula dengan Dusan Tadic dan Nathan Redmond.
Southampton: 44-Fraser Forster, 3-Maya Yoshida, 21-Ryan Bertrand, 5-Jack Stephens, 17-Virgil van Dijk, 11-Dusan Tadic, 14-Oriol Romeu, 22-Nathan Redmond, 23-Pierre Hojbjerg, 16-James Ward-Prowse, 10-Charlie Austin
Pelatih: Mauricio Pellegrino
Arsenal: 33-Petr Cech, 4-Per Mertesacker, 18-Nacho Monreal, 6-Laurent Koscielny, 31-Sead Kolasinac, 24-Hector Bellerin, 11-Mesut Oezil, 8-Aaron Ramsey, 29-Granit Xhaka, 7-Alexis Sanchez, 9-Alenaxdre Lacazette
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | soccerway.com |
Komentar