Momen yang ditunggu-tunggu Crystal Palace dan suporternya akhirnya tiba. Striker mereka, Christian Benteke, akhirnya berhasil mencetak gol lagi.
Sundulan Christian Benteke pada menit ke-19 berbuah gol yang membuka skor laga Crystal Palace melawan tuan rumah Leicester City pada pekan ke-17 Liga Inggris 2017-2018, Sabtu (16/12/2017) di King Power Stadium.
Crystal Palace sudah menunggu-nunggu gol tersebut.
Gol itu adalah yang pertama dibukukan Christian Benteke musim ini.
(Baca Juga: 10 Klub dengan Catatan Peluang Terbanyak di Liga Inggris, Siapa yang Paling Sering Buang Peluang?)
Sebelumnya, dalam 12 penampilan, striker asal Belgia itu gagal mencetak gol.
Benteke berarti sempat melalui 1.106 menit penampilan tanpa menjebol gawang lawan.
Gol tersebut datang di saat yang tepat karena manajer Roy Hodgson sudah mulai kehilangan kesabaran terhadap sang penyerang.
1106 - Christian Benteke has just ended a run of 1106 minutes and 28 shots without a goal in the Premier League for @CPFC. Finally. pic.twitter.com/PDnPX1yFdt
— OptaJoe (@OptaJoe) December 16, 2017
(Baca Juga: Mau Nonton Liga Inggris, Berapa Uang yang Harus Anda Siapkan?)
"Tentu saja kondisi Christian Benteke tidak mencetak gol sangat mengkhawatirkan bagi kami, dia sendiri, dan suporter," ujar Roy Hodgson kepada Independent.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | Independent.co.uk |
Komentar