Penjaga gawang Chelsea Thibaut Courtois, menolak menyerah dalam perburuan gelar Premier League musim 2017-2018.
Thibaut Courtois menilai bahawa Chelsea harus terus menjaga performa terbaik dan terus meraih tripoin sembari menunggu Manchester City tergelincir dari posisi puncak klasemen.
"Penting untuk terus menang dan mendorong ke depan," katanya dikutip BolaSport.com dari Belfast Telegraph.
"Saat ini, Man City menang, mereka jauh di depan, tetapi Anda tidak pernah tahu di sepakbola. Anda bisa mengalami bulan yang buruk, tiga atau empat pertandingan Anda kalah, Anda kehilangan poin," ucap Courtois menambahkan.
(Baca Juga: Pemuda Keturunan Jamaika Jadi Predator Terbuas Manchester City)
Jika upaya tersebut gagal, Courtois berharap Chelsea menjadi tim terbaik setelah Man City atau menempati posisi kedua pada klasemen akhir.
"Kami harus ada di sana untuk memenangi pertandingan, mungkin memiliki sedikit kesempatan. Musim ini, kompetisi masih panjang," ujar Courtois.
"Tujuan utama kami jika tidak bisa juara adalah menjadi yang kedua. Kami harus terus menang," ucap kiper asal Belgia itu.
(Baca Juga: Pep Guardiola Kecam Tindakan Dele Alli dan Harry Kane)
Chelsea masih menempati posisi ketiga klasemen hingga pekan ke-18.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | belfasttelegraph.co.uk |
Komentar