Arsenal berhasil melaju ke babak semifinal Piala Liga Inggris setelah mengalahkan West Ham United dalam laga perempat final pada Rabu (20/12/20) dini hari WIB.
Bermain di Stadion Emirates, London, Arsenal menang dengan skor tipis 1-0.
Sejak awal laga, Arsenal lebih banyak menguasai bola.
Namun, klub asal London Utara itu baru bisa mencetak gol pembuka keunggulan saat laga memasuki menit ke-42.
(Baca juga: Manchester United Berpeluang Besar Datangkan Bintang Inter Milan pada Januari)
Danny Welbeck tampil sebagai pencetak gol dengan memanfaatkan umpan dari Mathieu Debuchy.
Proses gol diawali dengan bola operan lambung Francis Coquelin ke dalam kotak penalti yang disambut Debuchy dengan sundulannya ke depan gawang.
Welbeck kemudian muncul dan menyambar bola dari jarak dekat hingga menggetarkan jala gawang West Ham yang dikawal Joe Hart.
Keunggulan satu gol Arsenal bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, terjadi pergantian ofisial pertandingan di mana Stuart Burt yang menjadi hakim garis sepanjang babak pertama tidak bisa melanjutkan tugasnya karena sakit.
Ofisial keempat, Chris Kavanagh, kemudian turun untuk menggantikan Burt pada babak kedua.
Aksi saling serang terjadi pada babak kedua dan memakan korban Olivier Giroud.
Penyerang Arsenal itu tiba-tiba terjatuh saat berlari karena mengalami cedera hamstring hingga akhirnya ditarik keluar dan digantikan Reiss Nelson.
Pada babak kedua, tidak ada lagi gol yang tercipta sehingga Arsenal berhasil melaju ke babak semifinal.
Arsenal 1-0 West Ham United (Danny Welbeck 42')
Susunan pemain
Arsenal (4-3-3): 13-David Ospina; 2-Mathieu Debuchy, 21-Calum Chambers, 16-Rob Holding, 31-Sead Kolasinac; 34-Francis Coquelin, 69-Joseph Willock (65-Ben Sheaf 84'), 35-Mohamed Elneny; 14-Theo Walcott, 12-Olivier Giroud (61-Reiss Nelson 78'), 23-Danny Welbeck
Cadangan: 22-Jeff Reine-Adelaide, 32-Chuba Akpom, 43-Joshua Da Silva, 54-Matt Macey, 62-Edward Nketiah
Pelatih: Arsene Wenger
West Ham United (5-3-2): 25-Joe Hart; 26-Arthur Masuaku, 21-Angelo Obinze Ogbonna, 19-James Collins, 2-Winston Reid, 3-Aaron Cresswell (9-Andy Carroll 65'); 36-Domingos Quina (7-Marko Arnautovic 83'), 14-Pedro Obiang, 41-Declan Rice; 17-Javier Hernandez (15-Diafra Sakho 83'), 20-Andre Ayew
Cadangan: 5-Pablo Zabaleta, 13-Adrian, 23-Sead Haksabanovic, 46-Moses Makasi
Pelatih: David Moyes
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar