Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, bakal kembali belanja besar-besaran pada bursa transfer musim panas tahun depan.
Manchester City telah mengeluarkan banyak uang musim panas tahun ini demi mendatangkan beberapa pemain.
The Citizens, julukan Manchester City, telah menghabiskan dana sebesar 225 juta pounds.
Manchester City kembali akan mengeluarkan uang sebesar 160 juta pounds atau sekitar 290 miliar rupiah pada bursa transfer musim panas tahun depan.
Dilansir BolaSport.com dari Daily Star, bujet tersebut tersebut bakal terbagi untuk tiga pemain incaran Manchester City.
(Baca Juga: Ryan Giggs Mengeluhkan Permainan Manchester United yang Kian Membosankan)
Incaran pertama mereka adalah striker Arsenal, Alexis Sanchez.
Kontrak Alexis akan berakhir pada musim panas tahun depan dan bisa didapat secara gratis.
Manchester City telah menyiapkan dana 60 juta pounds untuk nilai kontrak Alexis selama lima tahun.
Selain itu, Manchester City juga meminati jasa bek tengah Southampton, Virgil Van Dijk.
(Baca Juga: Demi Hasrat untuk Reuni, Antonio Conte Siap Bajak Kapten AC Milan)
Van Dijk sempat dikaitkan akan hengkang ke Liverpool pada bursa transfer musim panas tahun ini, namun gagal.
Kini Man City telah menyiapkan dana sebesar 50 juta pounds yang diyakini bisa meluluhkan hati Southampton.
Terakhir, Guardiola saat ini tengah berusaha mencari pengganti Yaya Toure yang telah berusia 34 tahun.
Target Guardiola pun mengarah ke mantan anak asuhnya di Barcelona, Sergio Busquets.
Busquets bakal coba digaet Manchester City dengan bujet 50 juta pounds.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | dailystar.co.uk |
Komentar