Bek Manchester United, Chris Smalling, dikabarkan mengalami cedera di tengah laga kontra Leicester City pada pekan ke-19 Liga Inggris.
Manchester United ditahan imbang 2-2 tuan rumah Leicester City di stadion King Power, Minggu (24/12/2017) dini hari WIB.
Kemenangan sejatinya sudah di depan mata skuat Setan Merah.
Pasalnya hingga menit ketiga injury time, Manchester United unggul 2-1 sebellum akhirnya kebobolan gol penyeimbang kedudukan dari Leicester City.
(Baca Juga: Dua Bek Muda Chelsea Makin Bersinar, Sinyal Berakhirnya Karier David Luiz?)
Mantan kapten Manchester United, Gary Neville, menyalahkan Chris Smalling atas terjadinya gol terakhir.
Padahal, saat itu Smalling tengah mengalami cedera dan tidak dapat diganti karena seluruh jatah pergantian pemain Manchester United sudah digunakan.
Neville menyalahkan Smalling karena tidak meminta bantuan rekan setimnya guna meringankan tugasnya dalam bertahan.
(Baca Juga: Mengenal Enzo Diaz, Buruh Tani yang Bakal Jadi Pemain Manchester United)
"Smalling tidak menunjukkan diri sebagai bek berpengalaman, dia seharusnya meminta pemain lain ke tengah (posisi Smalling)," kata Neville seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar