Mantan asisten pelatih Manchester United, Ryan Giggs mengklaim bahwa ia menyarankan klubnya mendatangkan Gabriel Jesus. Pemain muda itu kini jadi bagian dari Manchester City.
Ya, Ryan Giggs menyarankan Manchester United membeli Gabriel Jesus saat pemain itu berusia 16 tahun pada 2014.
Kala itu, Giggs bekerja sama dengan Manajer Setan Merah, Louis van Gaal.
Pria yang kini dikaitkan dengan posisi manajer Swansea yang kosong meminta United mempertimbangkan pembelian Gabriel Jesus dengan serius.
(Baca juga: Beda Kasus dengan Pemain Indonesia, tetapi Duo Pilar Singapura Ini Gagal Gabung Klub Malaysia)
Giggs mengatakan, bahwa dia menyaksikan pemuda asal Brasil itu bermain di tim muda klub asal Negeri Samba, Palmeiras.
Dia lalu mengatakan pada pemandu bakat Man United untuk bergerak mendapatkan tenaga Gabriel Jesus.
Selain itu, Giggs juga mengklaim telah menyaksikan bakat bintang muda Paris Saint-Germain (PSG) Kylian Mbappe pada momen hamper bersamaan dengan Gabriel Jesus.
”Saya melihat Gabriel Jesus saat bermain tiga tahun yang lalu,” kata Giggs kepada The Times yang dikutip BolaSport.com.
"Saya juga menonton Mbappe setahun setelah itu. Saya melihat mereka sebagai pemain muda yang main dengan otak.”
Giggs pun menilai, harga pemain itu ada di kisaran 5 juta pound atau hanya setara 80 miliar rupiah ketika dia melihatnya.
(Baca juga: Kabar Kurang Bagus dari Inter Milan Jelang Laga Kontra AC Milan)
Kini menurut Transfermarkt, nilai Gabriel Jesus adalah 45 juta euro atau lebih dari 700 miliar rupiah dan Mbappe dua kali harga itu banderolnya.
Khusus Gabriel Jesus, pemuda 20 tahun ini jadi bagian sukses The Citizens di puncak klasemen sementara Liga Inggris.
Sejauh ini, dia sudah main 16 kali dengan sumbangan delapan gol di Premier League.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Sambafoot.com |
Komentar