Pemain termahal Liverpool FC yang sedang ramai diperbincangkan, Virgil van Dijk, berposisi sebagai bek tengah. Namun, riwayat aksinya tak sebatas menjaga pertahanan.
Liverpool merekrut Virgil van Dijk dari Southampton senilai 75 juta pounds (1,36 triliun rupiah).
Transfer pemain berusia 26 tahun itu akan berlaku per Januari 2018.
Sebelum mengilap di Southampton, Van Dijk merupakan jagoan klub raksasa Liga Skotlandia, Celtic FC, pada 2013-2015.
Dilansir BolaSport.com dari Marca, bersama Celtic pula Van Dijk menampilkan salah satu aksi terbaik sepanjang karier.
(Baca Juga: 5 Bek Termahal Liverpool Sebelum Virgil van Dijk, Nasibnya Campur Aduk)
Defender berdarah campur Belanda-Suriname itu mencetak gol individual keren yang oleh media Eropa disebut mirip-mirip aksi Diego Maradona atau Lionel Messi.
Meski naturalnya seorang bek, Van Dijk punya keahlian menggiring bola dan melepas tembakan layaknya striker atau gelandang serang.
On this day in 1991, Virgil Van Dijk is born. Here’s his fantastic goal against St. Johnstone. Happy birthday! pic.twitter.com/zBi2FftVE2
— CelticLisboa (@CelticLisboa) July 7, 2017
Momen aksi hebat itu terjadi ketika Celtic menghadapi St. Johnstone pada 26 Desember 2013.
Menerima back-pass dari rekan setimnya, Van Dijk menoleh sekilas ke pertahanan lawan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | marca.com, Dailymail.co.uk, youtube.com |
Komentar