Manchester United harus puas dengan hasil imbang tanpa gol kontra Southampton pada laga pekan ke-21 Liga Inggris.
Manchester United menjamu Southampton di Stadion Old Trafford pada laga pekan ke-21, Minggu (31/12/2017).
Pada menit ke-4, tim tuan rumah mengancam lewat tandukan Romelu Lukaku.
Namun, sundulan pemain asal Belgia melebar dari sasaran.
Empat menit berselang, Lukaku terlibat insiden dengan Wesley Hoedt.
Hoedt menyundul bagian belakang kepala Lukaku, saat keduanya terlibat duel udara.
Not sure what happened to lukaku here. Maybe it’s a bad angle pic.twitter.com/PxKbrGbSnf
— Cam (@BFooli) 30 Desember 2017
(Baca Juga: Bek Legendaris Liverpool: Virgil van Dijk akan Bikin Rusuh Ruang Ganti The Reds)
Lukaku langsung tersungkur dan harus menerima perawatan di tengah lapangan.
Baru pada menit ke-14, laga kembali berjalan setelah Lukaku ditandu menuju luar lapangan dan diganti oleh Marcus Rashford.
Lukaku
— Mas Ji (@pampamae) 30 Desember 2017
Manchester united pic.twitter.com/UYFsVyq2FX
Pada menit ke-32, bola yang dikuasai Jesse Lingard mengenai tangan Maya Yoshida.
Namun, wasit tak menunjuk titik penalti untuk Man United.
Berbagai upaya melalui umpan silang dan tendangan dari luar kotak penalti senatiasa digagalkan oleh barisan pertahanan Southampton.
Alhasil, tidak ada gol yang tercipta dan skor 0-0 bertahan hingga babak pertama usai.
(Baca Juga: Begini Tanggapan Pep Guardiola Soal Megatransfer Liverpool, Sama dengan Jose Mourinho?)
Pada babak kedua, Man United terus berupaya mencetak gol.
Lini depan mereka terus mengirim umpan silang dan tembakan, namun selalu bisa diantisipasi para pemain The Saints.
Tim tamu, meski beberapa kali terancam, justru memberikan serangan yang lebih berbahaya ketika mendapat kesempatan.
Peluang terbaik Man United hadir pada menit ke-81.
(Baca Juga: Alami Kegagalan di Penghujung 2017, Jose Mourinho Malah Bawa-Bawa AC Milan dan Real Madrid)
Nemanja Matic melakukan tembakan yang mengarah ke gawang dan tidak bisa diantisipasi Alex McCarthy.
Namun, sebelum masuk ke jala gawang, bola sempat disentuh Paul Pogba yang berdiri pada posisi offside.
Segala upaya kedua tim tidak membuahkan hasil hingga menit akhir.
Man United harus rela turun posisi ke peringkat ketiga dengan koleksi 44 poin.
Posisi kedua ditempati Chelsea yang baru saja menang telak 5-0 atas Swansea City dan kini unggul satu poin dari Setan Merah.
Sementara bagi Southampton, mereka harus turun satu setrip dari posisi ke-12 dengan koleksi 20 poin.
Manchester United 0-0 Southampton
Susunan Pemain
Manchester United: 1-David De Gea; 18-Ashley Young, 5-Victor Lindelof, 4-Phil Jones, 23-Luke Shaw; 8-Juan Mata, 31-Nemanja Matic, 6-Paul Pogba; 22-Henrikh Mkhitaryan (11-Anthony Martial 65'), 14-Jesse Lingard, 8-Juan Mata 9-Romelu Lukaku (19-Marcus Rashford 14').
Cadangan: 5- Marcos Rojo, 17-Daley Blind, 20-Sergio Romero, 21-Ander Herrera, 38-Axel Tuanzebe.
Pelatih: Jose Mourinho
Southampton: 13-Alex McCarthy; 5-Jack Stephens, 3-Maya Yoshida, 6-Wesley Hoedt, 38-Sam McQueen; 11-Dusan Tadic (18-Mario Lemina 82'), 14-Oriol Romeu, 23-Pierre-Emile Hoejbjerg, 19-Sofiane Boufal (22-Nathan Redmond 85'), 16-James Ward-Prowse; 7-Shane Long (20-Manolo Gabbiadini 80').
Cadangan: 44-Fraser Forster, 8-Steven Davis, 26-Jeremy Pied, 35- Jan Bednarek.
Pelatih: Mauricio Pellegrino
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar