Efek sentuhan pelatih Pep Guardiola terhadap performa Raheem Sterling semakin dahsyat saja di Manchester City. Sang winger ofensif kini memasuki musim tertajam sepanjang karier.
Performa mengilap teranyar diperlihatkan Raheem Sterling saat Manchester City membungkam Watford 3-1 di Stadion Etihad, Rabu (3/1/2018) dini hari WIB.
Sterling cuma butuh waktu 38 detik setelah kick-off guna menceploskan bola ke gawang musuh.
Gol pemain berusia 23 tahun itu diikuti aksi bunuh diri Christian Kabasele dan gol Sergio Aguero.
Watford cuma memperoleh konsolasi lewat gol Andre Gray delapan menit jelang laga kelar.
Dikutip BolaSport.com, situs Premierleague.com menunjukkan angka 14 untuk jumlah koleksi gol Sterling musim ini berkat torehan kilat ke gawang Watford itu.
Artinya, Sterling sudah dua kali lipat lebih tajam dibandingkan dirinya musim lalu.
(Baca Juga: Cetak Gol dalam 38 Detik, Rekor Raheem Sterling Bukan yang Tercepat di Liga Inggris)
Ketika itu, eks pemain Liverpool tersebut hanya menyarangkan 7 gol dalam 33 partai sepanjang Liga Inggris 2016-2017.
Perbendaharaan gol Sterling masih sangat mungkin bertambah karena terdapat maksimal 16 penampilan tersisa musim 2017-2018.
Hal istimewa adalah level ketajaman Sterling saat ini lebih baik dibandingkan dua penyerang murni di Man City, Sergio Aguero (13 gol) dan Gabriel Jesus (8).
Statistik itu menunjukkan keberhasilan Sterling bermain lebih efektif.
Dia tak lagi doyan berlama-lama menggiring bola dan melewati lawan, tetapi perannya justru lebih berbahaya ketika berusaha mencetak gol, bukan semata mengkreasi peluang.
"Menurut saya, saat ini merupakan musim yang paling efisien bagi saya," katanya, dikutip BolaSport.com dari BBC.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Premierleague.com, Bbc.com |
Komentar