Gelandang Chelsea, Eden Hazard, mengatakan kalau timnya lebih layak menang saat melawan Arsenal pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, Kamis (4/1/2018).
Gol-gol Arsenal didapat dari Jack Wilshere pada menit ke-63 dan Hector Bellerin (90+2').
Adapun Chelsea memperoleh gol dari penalti Eden Hazard (67') dan gol Marcos Alonso (84').
(Baca Juga: Terungkap, Real Madrid Hampir Saja Beli Philippe Coutinho Dengan Harga Murah 10 Tahun Lalu)
Seperti dikutip BolaSport.com dari BBC, Hazard berpendapat kalau timnya lebih layak menang.
"Kalau dilihat dari peluang yang didapatkan kedua tim, Chelsea lebih layak menang," ujar pemain asal Belgia tersebut.
Di sisi lain, dia tidak menampik bahwa kualitas Chelsea dan Arsenal setara di laga tersebut.
"Kekuatan kami dan Arsenal 50-50 dan kedua tim bermain sama bagusnya. Mungkin Chelsea bisa mencetak lebih banyak, tetapi melewatkan sejumlah peluang," tutur Hazard.
Chelsea punya peluang emas untuk menang pada menit-menit akhir melalui Davide Zappacosta.
Apes untuk tim asuhan Antonio Conte itu, tendangan Zappacosta membentur tiang gawang Arsenal.
Hazard menyesali peluang yang mentah tersebut.
"Tembakan terakhir kami harusnya jadi gol. Namun, kami bahagia dengan hasil hari ini," ucap Hazard.
Chelsea kini berada di peringkat ketiga dengan 46 poin, selisih 16 poin dari Manchester City di peringkat teratas klasemen Liga Inggris.
Adapun Arsenal ada di posisi ke-6 dengan perolehan 39 poin.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | bbc.com |
Komentar