Manchester United akan layak mewaspadai Derby County saat keduanya bertemu di babak ketiga Piala FA, Sabtu (6/1/2017).
Manchester United akan menghadapi klub kasta kedua Liga Inggris Derby County di babak ketiga Piala FA di Stadion Old Trafford.
Meski hanya menghadapi tim kasta kedua Liga Inggris Manchester United wajib mewaspadai Derby County yang kini bercokol di peringkat kedua Divisi Championship.
Selain itu Derby County juga mencatakan rekor tujuh pertandingan tak terkalahkan.
Performa menawan Derby County dalam beberapa pertandingan terakhir dipengaruhi oleh perfoma menawan tiga pemain andalannya.
Berikut ini adalah tiga pemain andalan Derby County yang patut di waspadai oleh Manchester United nanti malam.
(Baca Juga: 3 Fakta Menarik yang Buat Laga Liverpool Vs Everton di Piala FA Spesial, Wajib Tahu!)
Since Scott Carson has signed for derby he has kept 45 league clean sheets. Adding up to nearly an entire season worth of games without conceding a goal. How is he not in the England squad? #dcfc #dcfcfans pic.twitter.com/827Xi58kmP
— Tom Vincent (@TomVincent_99) December 28, 2017
1. Scott Carson
Mantan penjaga gawang Liverpool dan West Bromwich Albion ini tampil menawan di Divisi Championship musim ini dengan torehan 12 Clean-sheet.
Carson juga torehkan catatan fatastis dengan hanya kebobolan lima kali sepanjang 26 pertandingan.
Jika melihat torehan Carson musim ini, para penyerang Manchester United tentu harus berusaha keras untuk menaklukan kiper 32 tahun ini.
(Baca Juga : Manchester United Vs Derby County - Tanpa Kekagetan Tak Menyenangkan)
Tough game against a well drilled, physical team. We weren’t at our best today but 8points from 4games in 10days isn’t the worst. Happy new year, hopefully it’s a special one pic.twitter.com/Ss37cJZPyQ
— Tom Huddlestone (@Huddz8) January 1, 2018
2. Tom Huddlestone
Derby County memiliki gelandang bertahan berpengalaman pada diri Tom Huddlestone.
Pemain 31 tahun yang baru didatangkan The Rams musim ini dari Hull City ini hanya absen sekali sepanjang musim.
Pemain yang sudah mencatakan empat caps bagi timnas Inggris akan menjadi pilar utama Derby untuk menyulitkan Setan Merah di Old Trafford.
(Baca Juga: Chelsea Inginkan Mantan Striker Liverpool untuk Lapisi Alvaro Morata)
Matej Vydra already has more goals this season than the previous two combined. pic.twitter.com/GOS4GZ9zjN
— Coral (@Coral) December 23, 2017
3. Matej Vydra
Mantan penyerang Udinese ini menjadi mesin gol Derby County saat ini.
Pemain 25 tahun asal Republik Ceska ini untuk sementara menduduki peringkat kedua pencetak gol terbanyak di Divisi Championship dengan 14 gol.
Vydra total telah terlibat di 17 gol Derby musim ini dengan rincian 14 gol dan 3 assist.
Para awak lini belakang Manchester United tentu tidak boleh lengah jika tak ingin dibobol oleh Vidra.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | transfermarkt.com |
Komentar