Juara bertahan Liga Inggris, Chelsea, dikabarkan selangkah lagi mendapatkan gelandang Everton, Ross Barkley.
Sudah sejak bursa transfer musim panas lalu Ross Barkley menjadi incaran Chelsea.
Sekarang Chelsea kembali mencoba mendapatkan pemain berusia 24 tahun tersebut.
Paul Joyce, koresponden The Times, menyampaikan lewat akun Twitter pribadi bahwa Ross Barkley menjalani tes medis dengan Chelsea pada hari Jumat (5/1/2018) waktu setempat.
Ross Barkley to have medical today at Chelsea. Fee in region of £15m
— paul joyce (@_pauljoyce) 5 Januari 2018
Sumber yang sama mewartakan bahwa Chelsea mendapatkan sang pemain dengan biaya transfer senilai 15 juta pounds atau sekitar 273 miliar rupiah.
Penolakan 3 Pemain Kunci Barcelona Terhadap Kedatangan Philippe Coutinho https://t.co/Ycyqdu9eXF
— SuperBall.id (@tribunSUPERBALL) 3 Januari 2018
Harga tersebut merupakan separuh angka yang disepakati Chelsea dan Everton pada bursa transfer musim panas 2017.
Kala itu, Ross Barkley sudah sepakat untuk bergabung, namun tak hadir dalam tes medis karena respons manajer Chelsea, Antonio Conte, dia nilai tak bersahabat.
Harga pemain timnas Inggris itu turun drastis karena kontraknya bakal habis pada akhir musim ini.
Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema Dapat Pembelaan dari Striker Buangan Real Madrid https://t.co/YKx9qw9EYx
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 5 Januari 2018
Barkley belum sekali pun bermain bagi Everton pada musim ini.
Penyebabnya adalah cedera hamstring yang dia alami sejak 14 Agustus hingga 26 Desember 2017.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | twitter.com/_pauljoyce |
Komentar