Hasil imbang melawan Norwich City pada babak ketiga Piala FA, Sabtu (6/1/2018), membawa penyesalan besar bagi pelatih Chelsea, Antonio Conte.
Hasil imbang itu membuat Chelsea harus melakukan laga ulang.
Dilansir BolaSport.com dari BBC, Chelsea berpotensi melakoni 9 pertandingan pada Januari ini.
Chelsea ditahan imbang Norwich tanpa gol pada laga di Carrow Road itu.
(Baca juga: Ngebut! Setelah Dapatkan Ross Barkley, Chelsea Langsung Incar Gelandang Bayern Muenchen)
Padahal, Chelsea punya 16 peluang dengan 7 di antaranya tepat sasaran, dengan 61 persen penguasaan bola.
"Saya sedikit frustrasi. Dalam kompetisi ini, kami tahu bahwa akan dihadapkan pada laga sulit," kata Antonio Conte.
Menurut Conte, timnya pada babak pertama memang kesulitan mengembangkan permainan sehingga cuma punya dua peluang, berbanding lima milik tuan rumah.
Ketika tampil lebih baik pada babak kedua, timnya juga kesulitan mencetak gol karena penampilan apik kiper Angus Gunn.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | bbc.co.uk/football |
Komentar