Manajer Arsenal, Arsene Wenger, akan memimpin pasukannya bertandang ke markas Chelsea dalam laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, Rabu (10/1/2017) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Ajang bernama lain Carabao Cup ini kerap memunculkan kenahasan bagi Arsene Wenger.
Seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports, Piala Liga Inggris menjadi satu-satunya gelar domestik yang belum dimenangi Wenger bersama Arsenal.
Padahal, Wenger berhasil membawa timnya dua kali ke partai final pada 2007 dan 2011.
(Baca Juga: 5 Kandidat Terkuat Pengganti Zinedine Zidane, Nomor 2 adalah Sang Guru)
Pada 2007, Arsenal ditaklukkan 1-2 oleh Chelsea.
The Gunners sempat memimpin 1-0 pada menit ke-12 melalui gol Theo Walcott.
It's match day
— Gooner Olle (@AFCLemoine) January 10, 2018
Chelsea FC vs Arsenal FC The London Derby Promo pic.twitter.com/k1SCQOyi0p
Namun, Chelsea berhasil membalas lewat dua gol Didier Drogba (20', 84').
Empat tahun kemudian, anak-anak asuh Wenger ditumbangkan Birmingham City juga dengan skor 1-2.
(Baca Juga: Diego Costa Buktikan Pantas Dibeli Rp 1 Triliun oleh Atletico Madrid)
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar