Pemain muda Manchester City, Leroy Sane, mengungkapkan nasihat yang diberikan Pep Guardiola hingga membuat performanya membaik.
Leroy Sane bergabung dengan Manchester City setelah dibeli dengan mahar senilai 45 juta pounds (setara Rp 825 miliar) dari Schalke 04 pada awal musim 2016-2017.
Sane sempat mengalami masa sulit kala menjalani musim pertama di Liga Inggris.
Salah satu faktor penghambat Sane kala itu adalah cedera yang sempat dia alami.
Nasib Suram Enzo Zidane yang Gagal Ikuti Kesuksesan Zinedine Zidane https://t.co/GvUFa9MHSh
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 6 Januari 2018
Sementara kini, pemain asal Jerman ini menjadi pemain ketiga yang paling sering terlibat dalam terciptanya gol Man City.
Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Sane telah terlibat dalam 21 gol The Citizens di semua ajang lewat sembilan gol dan 12 assist.
(Baca Juga: Cetak Gol dalam 38 Detik, Rekor Raheem Sterling Bukan yang Tercepat di Liga Inggris)
Pemain berusia 22 tahun itu hanya kalah dari Raheem Sterling (18 gol, tujuh assist) dan Sergio Aguero (19 gol, empat assist).
Andres Iniesta Ogah Serahkan Posisinya kepada Philippe Coutinho https://t.co/XhRhEYUtMm
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 12 Januari 2018
Sane mengungkapkan bahwa kebangkitan penampilannya tidak lepas dari nasihat dari Pep Guardiola.
"Saya perlu sedikit waktu untuk mengenal Premier League, orang-orang di sini, bagaimana mereka dan untuk mengenal para pemain," katanya kepada The Guardian yang dikutip BolaSport.com.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | transfermarkt.com, theguardian.com |
Komentar