Pelatih Chelsea, Antonio Conte, mengirimkan sinyal ancaman ke Norwich City jelang laga ulangan Piala FA di Stamford Bridge, Kamis (18/1/2017).
Kedua tim bertemu pada laga ulangan setelah hanya bermain imbang 0-0 di kandang Norwich di Stadion Carrow Road pada 7 Januari 2018.
Menurut Antonio Conte, kegagalan timnya mencetak gol disebabkan karena mereka tidak beruntung.
(Baca Juga: Karena Beberapa Hal Ini, Alexis Sanchez Bisa Gagal Berseragam Manchester United)
"Chelsea menghasilkan 20-25 tembakan, tetapi tidak ada yang jadi gol,"ujar Conte, dikutip BolaSport.com dari London Evening Standard.
Dia pun mengindikasikan bahwa Norwich bisa jadi korban kebangkitan Chelsea dalam urusan mencetak gol.
"Di setiap sesi latihan kami memperbaiki penyelesaian akhir para pemain. Mungkin akan tiba waktunya kami bisa menjadikan semua peluang jadi gol," tuturnya.
Pertandingan verus Norwich akan menjadi laga ke-36 yang dijalani The Blues pada musim 2017-2018.
Conte tidak menampik dia sedikit lelah dengan jadwal Chelsea.
"Ya, mungkin saya lelah karena ini pertama kali saya menjalani jadwal padat. Musim lalu kami tidak punya Liga Champions dan tersisih lebih awal di Piala Liga," kata Conte.
Musim ini, Chelsea masih berlaga di Liga Inggris, Liga Champions, Piala FA, dan Piala Liga.
Eks pelatih Juventus itu pun mengaku harus bekerja ekstra untuk menyiapkan timnya.
"Semua yang mengenal saya pasti tahu persiapan saya bukan cuma memikirkan starter. Pekerjaan saya saat ini sangat banyak, tetapi Chelsea harus tetap bahagia karena bersaing di semua kompetisi," ucap Conte.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | standard.co.uk |
Komentar