Masa depan gelandang Liverpool, Emre Can, masih belum jelas dengan banyak klub yang menginginkan servisnya musim depan.
Kontrak Can di Liverpool akan habis akhir musim ini dan hingga saat ini pemain asal Jerman itu belum memperpanjang kontraknya.
Juventus dikabarkan sebagai salah satu tujuan utama jika Can memutuskan untuk pindah secara gratis di akhir musim.
Kini kabar terbaru, dua rival Liverpool di Liga Inggris, Arsenal dan Manchester City, juga tertarik untuk mendapatkan Can.
(Baca juga: VIDEO - Elastico Lalu Nutmeg, Skill Fantastis Pemain Muda Chelsea)
Liverpool haven't lost a game this season when Emre Can has played in the number '6' role, with 9 wins and 3 draws. pic.twitter.com/wN5cGLaiLX
— Anfield Express (@AnfieldExpress) 15 January 2018
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Can mengatakan bahwa ia tak akan pindah dari Liverpool sebelum musim panas.
Artinya Can tak akan pergi pada bursa transfer musim dingin Januari ini.
Pemain berusia 24 tahun itu juga tak menutup kemungkinan untuk memperpanjang masa baktinya di Liverpool.
City dikatakan ingin mencari darah baru di lini tengah mengingat Yaya Toure dan David Silva yang sudah mulai berumur.
Can juga bisa bermain sedikit ke belakang dan menjadi pelapis Fernandinho yang sudah berusia 32 tahun.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar