Tetapi, hampir semua media Italia memberikan angka rapor paling tinggi kepada Franck Kessie.
“Bukannya tanpa cela, tetapi selalu berada di pusat permainan. Dalam hal fisik, dia menghancurkan,” sanjung Sportmediaset.
“Secara sangat jelas menjadi yang terbaik di atas lapangan. Kualitas dan kuantitas di lini tengah AC Milan. Franck Kessie melakukan semuanya. Mengambil panggung dan mengontrol jantung permainan. Raksasa,” puji Tuttomercatoweb.
“Kekuatan besar di lini tengah permainan. Tidak selalu akurat, tetapi kehadirannya terasa dalam hal fisik,” timpal Eurosport.
Start petualangan Franck Kessie di AC Milan berjalan sangat bagus. AC Milan tentu berharap momentum ini terjaga selama mungkin.
Berikut ini adalah rapor pemain AC Milan saat melawan CSU Craiova (27/7/2017) versi Sportmediaset:
4-3-3: Donnarumma 6,5; Abate 6 (Conti 73' 6), Musacchio 6,5, Zapata 6, Rodriguez 6,5; Kessie 7, Montolivo 5,5, Bonaventura 6; Borini 5,5 (Andre Silva 66' 6), Cutrone 6,5 (81' Antonelli), Niang 5,5.
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | Tuttomercatoweb. Eurosport, Sportmediaset |
Komentar