Kedatangan Leonardo Bonucci ke AC Milan tidak pernah direncanakan.
Dikutip BolaSport.com dari Football Italia, Direktur AC Milan, Massimiliano Mirabelli menceritakan bagaimana transfer Bonucci ke AC Milan bisa terlaksana.
"Transfer ini tidak pernah ada dalam rencana kami, Agen Leonardo Bonucci selalu bercanda tentang Bonucci yang akan meninggalkan Juventus" kata Mirabelli.
Bahkan saat pertama kali mendengar ini, saya tidak memberitahu Marco Fassone (CEO AC Milan)"tambah Mirabelli.
Baca Juga: 5 Alasan Chelsea Masih Bisa Juara Liga Inggris
AC Milan mengeluarkan uang sebanyak 42 juta euro untuk datangkan Bonucci.
Transfer ini terbilang sangat cepat dan medadak karena sebelumnya tidak ada rumor akan kepindahan Leonardo Bonuci ke AC Milan.
Apalagi Leonardo Bonucci ini adalah pemain Juventus yang notabene menjadi rival AC Milan di Seire-A.
"Waktu itu, ketika ada kesempatan, kami langsung bergerak cepat untuk mendapatkan tanda tangan Bonucci"ujar Direktur bertubuh besar ini.
Sudah 10 pemain baru termasuk Leonardo Bonucci yang di datangkan AC Milan ke San Siro.
210 juta euro adalah jumlah total uang yang dikeluarkan AC Milan untuk transfer musim panas kali ini, dan AC Milan masih menginginkan seorang striker.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | football-italia.net |
Komentar