Kabar mengejutkan datang dari persiapan tim Juventus untuk menghadapi Lazio di Liga Italia.
Juventus akan menghadapi Lazio di ajang Liga Italia di Stadion Allianz pada Sabtu, (14/10/2017).
Namun persiapan Bianconeri harus terhambat karena dua pemain mereka, Mario Mandzukic dan Andrea Barzagli, mengalami cedera saat membela negaranya.
Mandzukic menderita cedera pergelangan kaki saat tampil bersama timnas Kroasia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2018 dengan menghadapi Finlandia.
Pemain berjuluk Super Mario itu hanya bisa bermain selama 85 menit pada pertandingan tersebut.
Posisi Mandzukic di sayap kiri Juventus kemungkinan akan digantikan oleh Douglas Costa yang biasa beroperasi di posisi yang sama.
Setali tiga uang dengan Mandzukic, Barzagli juga menderita cedera saat membela timnas Italia.
Pemain berusia 36 tahun itu harus digantikan oleh Daniele Rugani pada pertandingan Italia kontra Makedonia.
(Baca Juga: Hebat, 5 Negara dari Benua Afrika Ini Berpeluang Tampil untuk Pertama Kali di Piala Dunia!)
Saat menghadapi Lazio, Daniele Rugani kemungkinan dimainkan untuk menggantikan Barzagli di jantung pertahanan Juventus.
Mandzukic dan Barzagli akan bergabung dalam daftar absen dengan 6 pemain Juventus lain yang telah terlebih dahulu cedera.
Lini tengah Juventus menjadi sektor yang paling banyak ditinggal pemainnya.
Tercatat 4 gelandang Si Nyonya Tua harus absen karena cedera, yakni Claudio Marchisio, Sami Khedira, Miralem Pjanic, dan Marko Pjaca.
Sementara di lini belakang, Benedikt Hoewedes dan Mattia De Sciglio juga tak bisa tampil.
Saat ini Juventus berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga Italia dengan 19 poin dari 7 pertandingan.
Juventus tertinggal dua poin dari Napoli dan unggul agresivitas gol dari Inter Milan di posisi ketiga.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | football-italia.net |
Komentar