Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2018 kembali memakan korban. Kini, giliran Inter Milan harus merasakan dampaknya.
Salah satu gelandang subur Inter Milan, Marcelo Brozovic, dipastikan bakal absen saat timnya menjamu AC Milan dalam lanjutan Liga Italia 2017-2018 pekan kedelapan, Minggu (15/10/2017) atau Senin dini hari WIB.
Brozovic dikabarkan menderita cedera otot saat membela Kroasia melawan Finlandia pada matchday kesembilan Grup I yang berkesudahan imbang 1-1, Jumat (6/10/2017).
Brozovic harus mengakhiri pertandingan dan digantikan oleh Marko Rog pada menit ke-54.
Pihak Kroasia dan Inter sempat berpikir bahwa kondisi Brozovic tidak terlalu parah dan sudah bisa kembali bermain pada laga bertajuk Derby della Madonnina.
Namun, setelah dilakukan pemeriksaan mendalam, ternyata cedera Brozovic cukup parah dan membuat pemain berusia 24 tahun itu harus absen.
(Baca Juga: Jelang Kontrak Habis dengan Selangor FA, Inilah Kode Keras dari Andik Vermansah!)
"Pada sore ini (9/10/2017), gelandang Inter, Marcelo Brozovic, menjalani tes kesehatan di Istituto Clinico Humanitas di Rozzano. Dia mengalami cedera saat membela Kroasia melawan Finlandia Jumat lalu," tulis ofisial Inter di situs resmi klub.
"Dari hasil tes tersebut, baru diketahui bahwa telah terjadi kerusakan pada otot soleus sebelah kiri dan kondisi pemain akan terus dievaluasi dalam beberapa hari mendatang."
Masih belum jelas kapan Brozovic bisa kembali beraksi. Hal ini adalah kehilangan besar bagi Inter, terlebih saat performanya tengah menanjak.
Brozovic sukses menjadi penentu kemenangan tim beralias Nerazzurri saat menang 2-1 atas Benevento pada laga pekan ketujuh Liga Italia dengan memborong dua gol.
Dua gol tersebut merupakan lesatan pertama Brozovic untuk Inter pada Liga Italia musim ini dan membuat dirinya menjadi gelandang tersubur setelah Ivan Perisic (3 gol).
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | Inter.it |
Komentar