Operator Liga Italia, Lega Serie A, menetapkan Paolo Tagliavento sebagai wasit untuk laga Inter Milan VS AC Milan di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (16/10/2017) dini hari WIB.
Penunjukan pria berusia 45 tahun menjadi "lampu kuning" untuk kedua tim, terutama AC Milan.
Sebab, terakhir kali menjalani laga yang dipimpin Tagliavento, tim beralias I Rossoneri kehilangan pemain akibat kartu merah.
Laga yang dimaksud adalah Torino Vs AC Milan pada 16 Januari 2017.
Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 2-2.
(Baca Juga: Belanda Vs Swedia - Indonesia Juga Kehilangan Wakil di Piala Dunia)
Cuma, AC Milan mendapatkan kerugian berupa kartu kuning kedua plus kartu merah untuk Alessio Romagnoli.
Termasuk pengusiran Romagnoli, AC Milan menerima empat kartu merah dalam 27 pertandingan yang dipimpin Tagliavento. Demikian data yang diambil BolaSport.com dari Transfermarkt.
Dalam laga-laga itu, I Rossoneri meraih sepuluh kemenangan dan menderita enam kekalahan.
Kartu merah dari Tagliavento tidak cuma dialami AC Milan, tetapi juga Inter Milan.
I Nerazzurri, demikian julukan mereka, mencatatkan enam kartu merah, satu di antaranya secara langsung, dalam 34 laga yang melibatkan Tagliavento.
Secara hasil, Inter Milan tidaklah buruk dalam laga-laga tersebut.
Mereka meraih 21 kemenangan dan cuma mengalami delapan kekalahan.
Namun, ketika kedua tim bertemu, Tagliavento cenderung menguntungkan AC Milan.
(Baca Juga: Ranking FIFA, Kesuksesan Arab Saudi, dan Inspirasi buat Indonesia)
Dalam dua laga derbi yang dikawal Tagliavento, I Rossoneri meraih masing-masing satu kemenangan dan imbang.
Artinya, AC Milan tidak pernah kalah melawan Inter Milan ketika Tagliavento menjadi pengadil.
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | transfermarkt.com |
Komentar