Klub-klub peringkat lima besar Liga Italia saat ini berhasil meraih hasil positif pada laga tengah pekan, Rabu (25/10/2017) hingga Kamis (26/10/2017) dini hari WIB.
Inter Milan, Napoli, Juventus, Lazio, dan AS Roma sama-sama meraih kemenangan.
Juventus bahkan menang telak atas SPAL dengan skor 4-1.
Kemenangan dengan skor meyakinkan tak lantas membuat pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, puas akan penampilan anak asuhnya.
"Kami gagal bekerja dengan baik setelah mencetak gol, tapi dapat mempertahankan tingkat intensitas dan konsentrasi. Kami mendapat masalah pada jeda babak dan SPAL mampu tampil lebih baik," ujar Allegri seperti dilansir BolaSport.com dari Mediaset Premium.
(Baca Juga: Menang 4-1 atas SPAL, Pelatih Juventus Justru Murka dan Banting Jaket)
Allegri pun meminta anak asuhnya agar tak mengulangi penampilan tersebut saat menghadapi AC Milan pada Sabtu (28/10/2017).
Keluhan Allegri turut dialami oleh pelatih Napoli dan AS Roma, Maurizio Sarri serta Eusebio Di Francesco.
"Kami menampilkan permainan berkualitas, namun saya cukup menyesal kami tidak unggul telak padahal sudah mendominasi laga," kata Sarri.
Napoli memang hanya menang tipis 3-2 atas Genoa meski tetap mampu mengamankan posisi puncak klasemen sementara Liga Italia musim ini.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Mediasetpremium.it |
Komentar