Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan Layak Masuk Empat Besar, tapi Cuma soal Jumlah Peluang

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 31 Oktober 2017 | 19:01 WIB
Reaksi pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, dalam partai Liga Italia lawan SPAL di Stadion San Siro, Milan, 20 September 2017.
MARCO BERTORELLO/AFP
Reaksi pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, dalam partai Liga Italia lawan SPAL di Stadion San Siro, Milan, 20 September 2017.

Tidak heran jika pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, merasa belum perlu panik melihat performa para anak asuhannya.

"Bagi saya, tim tetap memberikan performa yang bagus. Dalam pertandingan melawan tim-tim kuat, kecuali dalam 15 menit menghadapi Lazio, kami memberikan permainan yang setara," kata Vincenzo Montella.

Kata-kata itu diucapkan sang pelatih usai kekalahan 0-2 dari Juventus, Sabtu (28/10/2017) di Stadion San Siro, Milan.

Hasil itu adalah kekalahan kelima yang diderita AC Milan di Serie A 2017-2018.

Vincenzo Montella ada benarnya. AC Milan memang mampu menyejajarkan diri dengan tim-tim yang kini menghuni empat besar klasemen Serie A 2017-2018: Napoli, Inter Milan, Juventus, dan Lazio.

(Baca Juga: Momen Mengharukan Pelatih AS Roma Melawan Sang Anak, Asli Bikin Mewek!)

Akan tetapi, AC Milan hanya sejajar dalam hal kemampuan menciptakan peluang gol.

Sampai pekan ke-11 Serie A 2017-2018, Il Diavolo sudah membuat 126 peluang gol.

Koleksi peluang gol AC Milan memang kalah jauh dari Napoli (163).

Tapi, Lucas Biglia dkk tidak terpaut jauh dari Inter Milan (137) dan Juventus (128).

I Rossoneri bahkan lebih baik dari Lazio (116).

Tapi, dengan jumlah peluang gol yang setara, AC Milan hanya mencetak gol separuh dari jumlah yang dibuat Juventus dan Lazio.

Setan Merah baru mencetak 16 gol, sedangkan Juventus berhasil catatatkan angka 33 dan Lazio dengan catatan 31 gol.

(Baca Juga: 3 Pemain Korea Selatan Ini Tak Kalah Ganteng dari Song Joong Ki, Nomor 1 Punya Skill Ciamik!)

Bisa dimengerti jika kemudian tudingan mengarah pada para penyerang AC Milan.

Merekalah yang seharusnya mengubah banyaknya peluang gol yang sudah diciptakan tim menjadi gol.

Saat melawan Juventus, Nikola Kalinic yang menjadi kambing hitam.

Dia memang membuang banyak peluang bagus yang seharusnya bisa menjadi gol.

"Kami seimbang dengan Juventus, tapi striker mereka menjalankan tugasnya secara lebih baik," kata Vincenzo Montella.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aditya Fahmi Nurwahid
Sumber : Squawka.com, football-italia.net
REKOMENDASI HARI INI

PSSI Akan Bangun Sistem Khusus untuk Pantau Pemain Timnas Indonesia di Luar Negeri

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136