Manchester City kini tengah berusaha bersaing dengan Barcelona untuk menggaet striker bintang Juventus, Paulo Dybala.
Pesepak bola Argentina tersebut kini memang tengah menjadi incaran banyak klub besar Eropa berkat penampilannya yang fantastis.
Barcelona di ajang Liga Spanyol pun telah mendapat saingan dari Real Madrid.
Keduanya telah mengincar Dybala sejak lama, namun tawaran dari duo klub raksasa Spanyol tersebut ditolak oleh Juventus.
Dilansir BolaSport.com dari Daily Star, Juventus kini berubah pikiran dan siap menjual Dybala.
(Baca Juga: Menanti Kemenangan Ke-50 Antonio Conte Bersama Chelsea)
Kabar baik bagi Barcelona dan Real Madrid pun tak berlangsung lama dengan adanya persaingan dari Manchester City.
Klub asuhan Pep Guardiola tersebut menjadikan Dybala sebagai target utama mereka pada bursa transfer musim panas 2018.
Hal yang lebih berbahaya ialah, Guardiola bersedia membayar berapapun nominal yang dipatok Juventus pada pemain andalannya tersebut.
Namun setidaknya, jika dibandingkan dengan Real Madrid, Barcelona akan lebih unggul karena Dybala mengidolakan klub berjuluk Blaugrana tersebut.
Tapi Manchester City masih menjadi penghambat, karena klub Inggris yang diidolakan sang striker ternyata adalah asuhan Guardiola.
(Baca Juga: 4 'Tiang Listrik' Liga Inggris Musim 2017-2018, Tinggi Badan Pemain Ini di Atas Rata-rata)
Dybala sendiri mengakui bahwa ketika bermain Playstation, dirinya selalu memilih Barcelona atau Manchester City.
"Saat main Playstation, saya selalu memainkan Barcelona atau Manchester City. Saya memimpikan bisa bergabung dengan salah satu dari mereka suatu hari nanti," ujar Dybala dikutip BolaSport.com dari Daily Star.
Tampaknya Barcelona harus berusaha keras untuk mampu menyaingi Manchester City, terutama dalam hal finansial.
Dengan bakat apik yang dimiliki Dybala, tentunya Juventus tak akan melepaskannya dengan harga terjangkau.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | dailystar.co.uk |
Komentar