Bek Juventus, Giorgio Chiellini, mengingatkan timnya agar jangan sampai kalah saat melawan Napoli pada pertandingan di Stadion San Paolo, Jumat (1/12/2017).
Juventus akan berpeluang naik ke peringkat kedua klasemen sementara Liga Italia jika menang atas Napoli.
Saat ini, I Bianconeri ada di urutan ketiga dengan 34 poin, terpaut empat poin dari Napoli di urutan pertama dan dua poin dari Inter Milan di urutan kedua.
(Baca Juga: Barcelona Tak Cukup Ngotot untuk Dapatkan Naby Keita)
Chiellini pun mengingatkan betapa krusialnya pertemuan kontra Napoli nanti.
"Laga melawan Napoli akan sangat penting. Kami sadar itu dan akan tampil bagus. Juventus menghormati Napoli, tetapi kami ingin membuktikan kalau kami layak juara," ujar Chiellini, seperti BolaSport.com kutip dari situs Football Italia.
Bek berusia 33 tahun tersebut pun mengatakan bahwa kekalahan akan sulit diterima oleh timnya.
"Musim kompetisi 2017-2018 tidak akan ditentukan dari hasil pertandingan hari Jumat, tetapi kami akan sulit menerima kekalahan. Juventus takkan memikirkan kemungkinan kalah dan hanya akan tampil baik," tuturnya.
Dia pun berharap timnya tidak banyak melakukan kesalahan saat bertemu Marek Hamsik dkk dan bisa mengakhiri pertandingan tanpa kebobolan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | football-italia.net |
Komentar