Pada laga lanjutan Liga Italia antara Torino vs Atalanta, tuan rumah memakai jersey spesial berwarna hijau, Minggu (3/12/2017).
Alih-alih menggunakan jersey merah kebanggaan di laga kandang, Torino justru menunjukkan aksi simpatik.
Pada laga yang berakhir imbang 1-1 itu, Torino menggunakan jersey berdesain khusus berwarna hijau.
Warna tersebut merupakan bentuk penghargaan dari Torino untuk mengenang tragedi Chapecoense.
(Baca Juga: VIDEO - Masih Hangat, 5 Momen Epic Comeback Paling Greget Bulan November)
Setahun yang lalu, tepatnya pada 29 November 2016, tragedi kecelakaan pesawat Lamia RJ85 menewaskan 71 penumpang, termasuk 19 pemain Chapecoense.
Apa yang dialami klub Liga Brasil tersebut rupanya pernah dialami juga oleh Torino, kejadian itu dikenal dengan Tragedi Superga.
Pada 4 Mei 1949, sebuah kecelakaan pesawat menimpa skuat Torino yang terbang dari Portugal menuju ke Italia.
Kecelakaan itu terjadi usai Torino menghadapi laga persahabatan kontra Benfica di Portugal.
Editor | : | Fabianus Riyan Adhitama |
Sumber | : | instagram.com |
Komentar