Juventus dikabarkan siap mendatangkan pemain AS Monaco, Fabinho, yang sudah pasti pindah musim depan.
Juventus dikabarkan tengah memantau, pemain serba bisa AS Monaco Fabinho yang sudah mengatakan akan hijrah musim depan.
Pemain asal Brasil ini hampir bergabung dengan Paris Saint-Germain di musim panas, namun kesepakatan tersebut tidak pernah terjadi karena Financial Fair Play.
Juve juga tertarik pada pemain Brasil tersebut, namun mereka sudah memiliki Rodrigo Bentancur sebagai pemain non Uni Eropa, dan memutuskan untuk fokus untuk mendatangkan Douglas Costa yang juga berasal dari Brasil.
(Baca Juga : Arsenal Incar Bek Liga Italia Jika Hector Bellerin Menuju Juventus)
Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, Bianconeri dikabarkan mencoba lagi mendatangkan Fabinho di musim panas depan.
Saat ini sendiri Fabinho dikabarkan ingin meninggalkan AS Monaco musim depan.
"Saya harus pergi, kemudian saya tidak pergi, Saya tidak memikirkan hal itu lagi, saya telah membuka halaman baru dan saya fokus pada Monaco," ujar Fabinho dilansir BolaSport.com dari Calciomercato.
(Baca Juga: Lama Tak Terdengar Kabar, Rencana Ronaldinho Ini Bikin Publik Gempar!)
"Saya tahu saya bukan Fabinho di musim sebelumnya, dan itulah yang saya harus konsentrasi: memperbaiki, membantu tim bermain lebih baik dan memenangkan pertandingan," ucap pemain asal Brasil tersebut.
Namun, Fabinho masih belum memastikan akankah ia hengkang dari Monaco pada bursa transfer musim dingin 2018.
"Bisakah saya pergi pada bulan Januari? Saya tidak berpikir begitu, agen saya dan saya belum membicarakannya dan saya rasa tidak ada kesempatan untuk pergi. Saya tidak memiliki kontak dan saya tidak diminta untuk pergi pada bulan Januari," kata Fabinho.
Fabinho sendiri mengungkapkan bahwa ini adalah musim terakhirnya di AS Monaco namun dirinya tidak akan hijrah pada Januari karena dirinya dipastikan tidak akan tampil di Liga Champions.
(Baca Juga: Kaleidoskop Kiper Eropa 2017 - 5 Kisah, dari Kabar Sedih hingga Aksi Luar Biasa)
Fabinho sendiri adalah pemain yang serba bisa, dirinya bisa bermain sebagai gelandang bertahan maupun bek sayap kanan.
Juventus sendiri kemungkinan besar akan kehilangan Stephan Lichtsteiner yang kontraknya akan habis musim ini.
Fabinho tentu akan menjadi pengganti yang setara untuk kapten timnas Swiss tersebut di sektor bek kanan.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | calciomercato.com |
Komentar