Kapten Atalanta, Alejandro Gomez, sempat hampir bergabung dengan salah satu klub elite Liga Spanyol, Atletico Madrid.
Alejandro Gomez menceritakan, kepindahan itu nyaris terwujud saat ia masih membela Catania pada 2012.
Antara Gomez dan Atletico pun tercapai kesepakatan transfer secara informal melalui pelatih Diego Simeone, namun kepindahannya urung terjadi karena masalah jumlah uang yang diminta Catania.
"Pada tahun 2012 sebelum saya ke Metalist Kharkiv, saya makan malam bersama Diego Simeone di Buenos Aires, karena dia menginginkan saya ke Atletico Madrid," ujar Gomez seperti dikutip BolaSport.com dari Football Italia.
(Baca juga: Aneh! Genoa Rela Kehilangan Kiper Ketiga Timnas Italia Ini Jika Hengkang ke Napoli)
"Sayangnya, Catania ingin uang yang terlalu banyak."
"Saya ingin ke Madrid, namun itu tidak tergantung pada saya."
Pemain berusia 29 tahun itu pun mengaku kecewa dengan kegagalan transfernya ke Atletico,
"Itu sangat mengecewakan karena kepindahan ke Atletico seharusnya sudah menjadi langkah maju yang penting dalam karier saya," pungkas Gomez.
Setelah gagal ke Atletico, Gomez hijrah ke Metalist Kharkiv pada tahun 2013 hingga kembali pindah ke Atalnta pada tahun berikutnya.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | football-italia.net |
Komentar