Kiper utama AC Milan, Gianluigi Donnarumma, berhasil menorehkan catatan fantastis pada laga melawan Fiorentina di Liga Italia, Sabtu (30/11/2017).
Gianluigi Donnarumma berhasil mencatatkan penampilan ke-100 bersama AC Milan di semua ajang pada laga tersebut.
Pencapaian yang terbilang fantastis mengingat usia Donnarumma masih 18 tahun.
Dilansir BolaSport.com dari Opta, Donnarumma berhasil mencatatkan 33 clean sheets dalam 99 laga pertamanya.
Tak hanya itu, ia total telah membukukan 313 penyelamatan dalam 99 laga yang telah ia mainkan bersama AC Milan.
(Baca Juga: Jadwal Liga Italia Pekan Ke-19 - Usaha Kebangkitan Inter Milan Terhalang Lawan Tangguh)
Donnarumma pun merayakan laga ke-100 bersama AC Milan dengan raihan satu poin atas Fiorentina.
Ia memang terhitung masih muda kala melakoni debut bersama tim utama AC Milan.
Gigio, panggilan akrab Donnarumma, memulai laga bersama tim utama AC Milan pada 25 Oktober 2015 saat melawan Sassuolo di Liga Italia.
Usia Gigio saat itu baru menginjak 16 tahun.
(Baca Juga: Hasil Akhir, AC Milan Gagal Meraih Kemenangan di Markas Fiorentina)
Hal tersebut tak menghalangi Gigio untuk menjadi pilihan utama di bawah mistar AC Milan.
Sejak debut di laga tersebut, posisi Donnarumma sebagai kiper utama AC Milan hampir tak tergeser.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | twitter.com/OptaPaolo |
Komentar