Inter Milan mencoba memanfaatkan kedatangan Philippe Coutinho guna mendatangkan winger Barcelona, Gerard Deulofeu.
Beberapa jam sebelum transfer Philippe Coutinho resmi diumumkan, Calciomercato yang dikutip BolaSport.com mewartakan bahwa AC Milan dan Inter Milan berharap transfer tersebut segera teralisasi.
Pasalnya, kedua klub tertarik kepada pemain Barcelona yang berpeluang besar tersingkir dengan kedatangan Coutinho, Gerard Deulofeu.
Apalagi, dengan telah pulihnya Ousmane Dembele yang memiliki posisi bermain serupa dengan Deulofeu.
(Baca Juga: Massimiliano Allegri Bocorkan Kelemahan Paulo Dybala)
Ketertarikan kedua klub asal kota Milan itu juga dikarenakan Gerard Deulofeu bermain apik kala menjalani masa peminjaman di AC Milan pada musim lalu.
Direktur Olahraga Inter Milan, Piero Ausilio, mengonfirmasi kebenaran kabar tersebut.
Namun, Ausilio mengklaim bahwa Deulofeu bukan satu-satunya target mereka.
Transfer Philippe Coutinho Selamatkan Klub Masa Kecilnya dari Krisis Keuangan https://t.co/i8KMNitxgX
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 7 Januari 2018
"Tidak ada tawaran resmi untuk Gerard Deulofeu, tapi kami memperhatikan situasinya. Jika ada kondisi untuk mencoba sesuatu, kami tahu karakteristik pemain yang diperlukan tim," ucap Piero Ausilio dikutip BolaSport.com dari Mediaset Premium.
"Deulofeu bisa menjadi profil yang tepat, tapi dia bukan satu-satunya," kata Ausilio menambahkan.
Inter Milan memang memerlukan kedalaman skuat di sektor sayap.
(Baca Juga: Real Madrid Berniat Korbankan Pemain Bintangnya Demi Dapatkan Mauro Icardi)
Selama ini mereka hanya bertumpu pada Antonio Candreva dan Ivan Perisic.
Sejauh ini Gerard Deulofeu jarang dimainkan setelah pelatih Barcelona mengubah skema 4-3-3 menjadi 4-4-2.
Buktinya, Deulofeu baru bermain 16 laga di semua kompetisi musim ini.
Nasib Suram Enzo Zidane yang Gagal Ikuti Kesuksesan Zinedine Zidane https://t.co/GvUFa9MHSh
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 6 Januari 2018
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Calciomercato.com, Mediaset Premium |
Komentar