Inter Milan berhasil meraih kemenangan kedua di tahun 2018 setelah menaklukan Benevento dengan skor 2-0 pada laga pekan ke-26 Liga Italia 2017-2018 di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, pada Sabtu (24/2/2018) atau Minggu dini hari WIB.
Dua gol kemenangan Inter Milan pada pertandingan tersebut dicetak oleh dua bek mereka, Milan Skriniar dan Andrea Ranocchia.
Di sepanjang pertandingan, Inter Milan sedikit lebih mendominasi dengan memiliki 52 persen penguasaan bola.
Setelah sempat buntu di babak pertama, sebagian besar peluang Inter Milan lahir di babak kedua dengan total sembilan tembakan yang lima di antaranya tepat sasaran.
0 - Prior to tonight the last Inter home Serie A game without shots on target in the 1st half was back in September 2016 (vs Juventus). Off. #InterBenevento
— OptaPaolo (@OptaPaolo) 24 Februari 2018
Sedangkan Benevento tidak mampu memberikan perlawanan berarti dengan hanya menciptakan lima peluang dengan satu shot on target.
Meski demikian, Benevento menjadi tim pertama yang berhasil menciptakan tembakan tepat sasaran di laga ini.
(Baca Juga: Cetak Gol Bunuh Diri, Jack Butland Masih Dipandang Sebagai Kiper Terbaik di Britania Raya)
Sepakan Massimo Coda pada menit ke-28 sempat membuat kiper Inter Milan, Samir Handanovic, kewalahan untuk menghentikan laju bola.
Sedangkan peluang terbaik Inter Milan di babak pertama didapat melalui tandukan Ivan Perisic pada menit ke-17 setelah menerima umpan silang dari Joao Cancelo yang arahnya masih melenceng di sisi kiri gawang Benevento.
Pada babak kedua, performa Inter Milan jauh lebih baik, meski striker Mauro Icardi belum diturunkan pelatih Luciano Spalletti.
Setelah berhasil mendapatkan peluang tepat sasaran pertama melalui tembakan Matias Vecino pada menit ke-54, Inter Milan akhirnya berhasil mencetak gol melalui skema bola mati.
(Baca Juga: Kapten Brighton Samai Rekor Gol Bunuh Diri Eks Bek Liverpool dalam Satu Musim Liga Inggris)
Gol pertama Inter Milan berhasil dicetak Milan Skriniar pada menit ke-66 setelah menerima umpan tendangan penjuru dari Vecino di mulut gawang yang tak mampu diblok kiper Benevento, Christian Puggioni, dengan sempurna.
Gol tersebut merupakan torehan keempat dari Skriniar untuk Inter Milan di Liga Italia musim ini, sekaligus membuat dirinya menjadi bek tersubur di kasta tertinggi sepak bola Negeri Pisa itu.
4 - No defender has scored more goals than Milan Skriniar in Serie A this season (four goals). Guarantee. #InterBenevento
— OptaPaolo (@OptaPaolo) 24 Februari 2018
Hanya tiga menit berselang, juga melalui skema bola mati lewat umpan tendangan bebas Joao Cancelo, Inter Milan berhasil menggandakan keunggulan berkat tandukan bek mereka lainnya, Andrea Ranocchia.
Keunggulan 2-0 ini tidak membuat Inter Milan mengendurkan permainan mereka.
Bahkan, Inter Milan langsung mendapatkan peluang untuk mencetak gol ketiga pada menit ke-70 melalui Antonio Candreva yang sayangnya masih mampu diamankan Puggioni.
Begitu juga dengan Benevento. Tim yang masih berada di dasar klasemen hingga pekan ke-26 Liga Italia itu masih berniat untuk memperkecil ketertinggalan, meski harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-81 setelah Nicolas Viola mendapat kartu kuning kedua.
(Baca Juag: Meski Sama-sama Cetak 23 Gol, Mohamed Salah Lebih Tajam Ketimbang Harry Kane)
Namun, Benevento hanya memiliki dua peluang pada babak kedua melalui Sandro Ranieri dan Gaetano Letizia yang juga arahnya masih melebar dari gawang Inter Milan dan membuat keunggulan 2-0 tuan rumah bertahan hingga akhir laga.
Kemenangan ini membuat Inter Milan untuk sementara berhasil kembali menduduki posisi ketiga klasemen Liga Italia menggeser AS Roma dan Lazio dengan koleksi 51 poin sambil menunggu hasil laga kedua rivalnya itu yang baru akan digelar pada Minggu (25/2/2018).
Sedangkan bagi Benevento, hasil ini membuat mereka semakin terpuruk di dasar klasemen dengan raihan 10 poin dari 26 laga dan tertinggal 11 poin dari Crotone sebagai tim terbawah di luar zona merah.
Inter Milan 2 - 0 Benevento (Milan Skriniar 66', Andrea Ranocchia 69')
Susunan pemain:
Inter Milan: 1-Samir Handanovic, 37-Milan Skriniar, 13-Andrea Ranocchia, 33-Danilo D'Ambrosio, 7-Joao Cancelo, 8-Rafinha (17-Yann Karamoh 65'), 5-Roberto Gagliardini, 11-Matías Vecino, 44-Ivan Perisic (77-Marcelo Brozovic 82'), 87-Antonio Candreva, 23-Eder Martins
Pelatih: Luciano Spalletti
Benevento: 81-Christian Puggioni, 16-Alin Tosca, 6-Berat Djimsiti, 3-Gaetano Letizia, 83-Bacary Sagna, 31-Filip Djuricic (8-Danilo Cataldi 46'), 14-Nicolas Viola, 30-Sandro Ranieri (4-Lorenzo Del Pinto 66'), 66-Guilherme, 99-Enrico Brignola, 11-Massimo Coda (25-Cheick Diabate 85')
Pelatih: Roberto De Zerbi
Wasit: Luca Pairetto
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar