Fiorentina memberikan penghormatan yang luar biasa kepada kapten mereka yang baru saja meninggal dunia, Davide Astori, sebelum laga kontra Benevento, Minggu (11/3/2018).
Davide Astori ditemukan meninggal dunia di dalam kamar hotel tempat klubnya menginap akibat serangan jantung, Minggu (4/3/2018).
Saat itu, Fiorentina jelang menghadapi laga kontra tuan rumah Udinese, yang sedianya digelar dengan sepak mula pukul 21.00 WIB.
Meninggal dunia pada usia 31 tahun, kepergian pemain bertahan ini memberikan duka yang mendalam bagi sepak bola dunia.
(Baca Juga: Seusai Kalahkan Andik Vermansah Cs, Achmad Jufriyanto Langsung Ingat Main Sepak Bola saat Bocah)
Kini, Fiorentina harus menjalani laga perdana mereka tanpa sang kapten saat menghadapi Benevento di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/3/2018).
Sebelum pertandingan ini, penghormatan yang luar biasa diberikan kepada Davide Astori di Stadion Artemio Franchi.
The game comes to a stop in the 13th minute in the Fiorentina vs Benevento as everyone pays tribute to Davide Astori. pic.twitter.com/AcjpbSKNUC
— Football Away Days (@AwayDays_) March 11, 2018
Fiorentina pay an emotional tribute to Davide Astori in their first game since the defender's passing. pic.twitter.com/6J4Sf4t4OR
— Goal (@goal) March 11, 2018
"Buon Viaggio Capitano"
Following the passing of their captain Davide Astori, Fiorentina return to the Stadio Artemio Franchi in what will be a highly emotional game.
BT Sport 3 HD
— Football on BT Sport (@btsportfootball) March 11, 2018
11.30am pic.twitter.com/f5AMmxJklL
Spanduk besar bertuliskan 'Kapten Selamanya' dibentangkan di tengah lapangan stadion markas Fiorentina ini.
(Baca Juga : Mengenang Davide Astori, Sosok Pemimpin dari Skuat Termuda di Liga Italia)
Sementara itu, para pemain Fiorentina melakukan pemanasan dengan jersey La Viola bernomor punggung 13 milik sang kapten.
Kemudian seluruh anggota tim Fiorentina baik pemain, pelatih, dan staf berkumpul di tengah lapangan untuk memberi penghormatan kepada Davide Astori, yang kemudian disambut tepuk tangan dari para penonton.
Davide Astori, yang merupakan produk akademi AC Milan, bergabung dengan Fiorentina pada musim 2015-2016 dari AS Roma dengan status pinjaman.
(Baca Juga: Eibar Vs Real Madrid - Saat Laga Jalan, Sergio Ramos Sempat Menghilang dan Disinyalir Karena Kebelet)
Satu musim berselang, status sang bek tengah dibuat permanen oleh Fiorentina.
Musim ini, Astori didaulat sebagai kapten Fiorentina setelah hijrahnya kapten La Viola musim lalu, Gonzalo Rodriguez.
Sayang, langkah pemilik 14 penampilan bersama timnas Italia ini menjadi kapten Fiorentina tak sampai akhir musim ini.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | twitter.co/@btsportfootball, twitter.com/@footballawayday, calciomercato.com. twitter.com/@goal |
Komentar