AC Milan akan menghadapi Chievo Verona pada pekan ke-28 Liga Italia di Stadion San Siro, Minggu (18/3/2018) pukul 21.00 WIB.
AC Milan berambisi bangkit usai disingkirkan Arsenal dari ajang Liga Europa saat menghadapi Chievo Verona di kandang.
Dalam laga ini AC Mila menurunkan mayoritas pemain yang kerap menjadi pilihan utama pelatih Gennaro Gattuso.
Rossonerri masih menurunkan trio Suso, Hakan Calhanoglu, serta Patrick Cutrone di lini depan.
Sementara Fabio Borini masih mengisi sektor bek kanan menutup absenya Davide Calabria dan Andrea Conti.
(Baca juga: Ketika AS Roma Berada di Bawah Kaki Lionel Messi)
Sedangkan di sektor bek tengah, Rossoneri menduetkan sang kapten Leonardo Bonucci dengan Christian Zapata untuk melindungi Gianluigi Donnarumma di bawah mistar.
AC Milan menjadi unggulan dalam laga ini jika melihat rekor pertemuan kedua tim.
Terakhir kali Rossonerri menerima kekalahan dari Chievo Verona adalah 13 tahun lalu yaitu pada musim 2015-2016 di markas Stadion Marc Antonio Bentegodi.
Kontroversial, Balotelli Samakan PSG dengan Tim Semenjana! https://t.co/JloMC6a7kd
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 18 Maret 2018
Berikut ini adalaha susunan pemain AC Milan dan Chievo Verona.
AC Milan : 99-Gianluigi Donnarumma; 11-Fabio Borini, 19-Leonardo Bonucci, 17-Christian Zapata, 68-Ricardo Rodriguez; 79-Frank Kessie, 21-Lucas Biglia, 5-Giancomo Bonaventura; 8-Suso, 63-Patrick Cutrone, 10-Hakan Calhanoglu
Pelatih : Gennaro Gattuso
Chievo Verona : 70-Stefano Sorrentino; 40 Nenad Tomovic, 29-Fabio Cacciatore, 14-Mattia Bani, 2-Pawel Jaroszynski, 8-Ivan Radovanovic, 19 Lucas Castro, 17-Emanuele Giaccherini, 27 Fabio Depaoli, 45-Ricardo Inglese, 9-M. Stępinski
Pelatih : Rolando Maran
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar