Kekalahan dari Argentina dalam pertandingan uji coba, Sabtu (24/3/2018) dini hari WIB, bakal berakibat buruk bagi peringkat timnas Italia di ranking FIFA.
Tampil untuk kali pertama setelah dipastikan gagal lolos ke Piala Dunia 2018, timnas Italia menyerah 0-2 dari Argentina.
Untuk ketigakalinya berturut-turut, Gli Azzurri tidak mampu mencetak gol.
Sebelum bertemu Argentina, timnas Italia juga tidak bisa menjebol gawang lawan dalam dua laga melawan Swedia di play-off kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa.
(Baca juga : Kevin Sanjaya Jadi Tim SAR, Puluhan Wanita Ini Rela Lakukan Hal Nekat)
Bermain di kandang lawan, Si Biru kalah 0-1 dari Swedia (10/11/2017).
Mereka lantas hanya bisa mendapatkan hasil 0-0 di kandang sendiri (13/11/2017) sehingga kalah agregat 0-1.
Menurut perhitungan yang dibuat oleh Mediaset Premium, rangkaian hasil buruk ini akan membuat posisi timnas Italia di ranking FIFA anjlok.
Saat ini Gli Azzurri berada di posisi ke-14.
Ketika ranking terbaru dirilis pada 12 April 2018 mendatang, Mediaset Premium memperkirakan Italia akan berada di posisi ke-21.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Football-Italia.net, Mediasetpremium.it, fifa.com |
Komentar