Nasib tak mujur dua mantan pemain Juventus, Alvaro Morata dan Paul Pogba, membuat sang direktur umum, Giuseppe "Beppe" Marotta, tertarik untuk memulangkan keduanya.
Beppe Marotta mengungkapkan bahwa timnya sangat terbuka untuk menyambut kembali Paul Pogba dan Alvaro Morata pada musim mendatang.
Seperti diketahui, dua pemain tersebut pernah saling bekerja sama untuk Bianconeri antara tahun 2014-2016.
Pogba yang dalam beberapa waktu terakhir tampil labil, disebut tengah menghadapi konflik dengan sang pelatih Manchester United, Jose Mourinho.
(Baca Juga: Sterling Beberkan Pengaruh Besar dari Pep Guardiola yang Membuat Manchester City Juarai Liga Inggris)
Sedangkan Morata yang didatangkan Chelsea pada awal musim ini dari Real Madrid, tak kunjung moncer usai hanya mencetak dua gol di semua kompetisi sejak pergantian tahun.
Marotta pun buka suara terhadap kemungkinan memulangkan kedua mantan pemainnya.
"Saya tak yakin memulangkan pemain yang telah dijual, namun Pogba dan Morata adalah pengecualian," ucap Marotta dikuti BolaSport.com dari laman media Italia, Mediaset Premium.
Kunci Kebangkitan Spanyol sebagai Kiblat Sepak Bola Dunia adalah Piala Eropa 2008 https://t.co/A7EVyiWGC8
— BolaSport.com (@BolaSportcom) April 19, 2018
"Akan tetapi, kami tentu siap menerima mereka karena pernah memberikan kenangan yang bagus sebelum pindah," ucap Marotta menambahkan.
Sang direktur umum tim berjulukan Si Nyonya Tua itu juga menjelaskan bahwa kehilangan Pogba dan Morata pada waktu yang bersamaan dinilai sebagai kerugian.
Namun, ia menyebut bahwa Juventus memiliki banyak ide untuk mencari pengganti yang berkualitas atas kepergiaan Morata dan Pogba.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | Mediasetpremium.it |
Komentar