Juventus dikabarkan siap untuk mendatangkan tiga pemain anyar pada bursa transfer musim panas mendatang.
Juventus siap untuk terus memperkuat skuat mereka musim depan.
Meski sukses meraih gelar Liga Italia tujuh musim secara beruntun musim ini, namun sepertinya pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, belum puas dengan skuat mereka saat ini.
Tiga pemain dikabarkan siap didatangkan klub berjulukan Si Nyonya Tua ini pada bursa transfer musim depan.
Tiga pemain tersebut adalah Mattia Perin (Genoa), Matteo Darmian (Manchester United), serta Bryan Cristante (Atalanta).
Dikutip BolaSport.com dari Gazzetta dello Sport, Juventus siap mengeluarkan dana sebesar 13 juta euro untuk Matteo Darmian.
(Baca Juga: Jadwal Final Liga Champions 2018 - Real Madrid Vs Liverpool FC)
Sedangkan untuk Mattia Perin, Si Nyonya Tua dikabarkan berani mengeluarkan dana sebesar 14 juta euro ditambah dengan satu pemain untuk ditukarkan.
Mattia Perin diproyeksikan untuk menggantikan peran Gianluigi Buffon yang memutuskan meninggalkan Stadion Allianz akhir musim ini.
Sementara untuk Bryan Cristante, peluang Juventus untuk mendatangkan gelandang jebolan AC Milan ini bisa dikatakan cukup berat.
Bianconeri paling tidak harus mengeluarkan 25 juta euro ditambah lima juta euro untuk sang gelandang.
Selain itu Juventus juga harus bersaing dengan AS Roma jika ingin mendatangkan pemain berdarah Italia-Kanada itu.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | gazettadellosport.it |
Komentar