Penyerang Juventus, Gonzalo Higuain menegaskan jiwanya masih di Turin, tetapi ia tidak memungkiri Liga Inggris begitu menggoda.
Santer terdengar bahwa pelatih Juventus, Massimiliano Allegri dikabarkan sudah tak memasukan nama Gonzalo Higuain dalam rencana musim depan.
Penyerang asal Argentina ini dikabarkan siap dilepas agar Juventus bisa mendatangkan penyerang anyar.
Namun, apa pun keputusannya diyakini baru akan ditentukan setelah Piala Dunia 2018.
Bak Makan Buah Simalakama, Lionel Messi Terjebak dalam Kondisi Tidak Menyenangkan Gara-gara Batalnya Laga Argentina Vs Israel https://t.co/rclqwW12wS
— BolaSport.com (@BolaSportcom) June 6, 2018
Chelsea merupakan salah satu klub Liga Inggris yang dipercaya memiliki ketertarikan merekrut Higuain pada bursa transfer musim panas 2018.
"Saya terikat kontrak dengan Juventus. Jiwa saya tetap di Turin saat ini," kata Higuain seperti dilansir BolaSport.com dari ESPN.
"Premier League? Saya tentu menyukainya, liga paling indah di dunia dan saya ingin bermain di sana," ucapnya.
(Baca juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Jerman di Fase Grup)
Saat ini, Higuain tengah mempersiapkan diri memperkuat Argentina menghadapi Piala Dunia 2018 di Rusia.
Di babak penyisihan Grup D, Argentina akan bersaing dengan Islandia, Kroasia, dan Nigeria.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Espn.com |
Komentar