Klub Liga Italia, AS Roma, bergerak aktif di bursa transfer musim panas 2018-2019.
Sampai 8 Juni, AS Roma sudah merekrut tiga pemain dan pemain keempat kabarnya akan segera menyusul.
Yang menarik, Tim Serigala memperlihatkan tendensi menyukai "daun muda" pada bursa transfer kali ini.
Sejauh ini, AS Roma hanya mau mengeluarkan uang untuk membeli pemain-pemain berusia 23 tahun ke bawah.
(Baca juga: Diincar Duo Milan, Kiper Timnas Italia Hanya Ingin Jadi Pengganti Buffon di Juventus)
Pada 28 Mei 2018, I Lupi membelanjakan 6 juta euro untuk menggaet gelandang Dinamo Zagreb yang masih berusia 21 tahun, Ante Coric.
Kemudian pada 7 Juni 2018, AS Roma tinggal selangkah lagi mengamankan pembelian gelandang Atalanta, Bryan Cristante.
Eks pemain AC Milan itu sudah selesai menjalani tes medis dan pengumuman resmi transfernya akan dirilis AS Roma dalam waktu dekat.
AS Roma mengeluarkan total 30 juta euro untuk menuntaskan gelandang yang musim lalu membukukan 9 gol dan 2 assist itu.
Bryan Cristante undergoes his medical this morning at Villa Stuart...
— AS Roma English (@ASRomaEN) June 7, 2018
#ASRoma pic.twitter.com/oRuIV7qwHG
Berbagai sumber di Italia juga meyakini AS Roma sudah begitu dekat dengan winger Ajax Amsterdam, Justin Kluivert.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | football-italia.net, Twitter @ASRomaen |
Komentar