AS Roma tampaknya sudah berhasil mendapatkan penjaga gawang yang akan menggantikan Alisson Becker.
Kiper timnas Brasil itu sudah hengkang ke Liverpool pada bursa transfer musim panas ini.
Dia pindah dengan mahar 62,5 juta euro plus 10 juta euro dalam bentuk bonus.
Tidak perlu menunggu waktu lama, AS Roma sudah hampir pasti meresmikan kepindahan penjaga gawang yang akan menjadi suksesor Alisson.
Dia adalah kiper timnas Swedia di Piala Dunia 2018, Robin Olsen.
Klub lama Olsen, FC Kobenhavn, tadinya mematok harga 16 juta euro untuk penjaga gawang berusia 28 tahun itu.
Tapi, pada akhirnya keinginan Olsen untuk pindah memuluskan proses negosiasi antara AS Roma dan Kobenhavn.
AS Roma hanya perlu menaikkan tawaran dari 10 juta ke 11,5 juta euro untuk mendapatkan pemain bertinggi badan 198 cm itu.
Seperti dikutip Bolasport.com dari Calciomercato, Robin Olsen menerima kontrak selama 4 tahun dengan gaji 1,5 juta euro per musim.
(Baca juga: Kedatangan Alisson ke Liverpool Jadi Perusak Rencana Transfer Everton)
Dia dijadwalkan tiba di Italia hari ini, Senin (23/7/2018), dan keesokan harinya menjalani tes medis.
Robin Olsen adalah salah satu kiper yang berpenampilan menonjol di Piala Dunia 2018.
Dia membuat total 11 penyelamatan dalam 5 partai sampai Swedia tersingkir di perempat final setelah kalah 0-2 dari Inggris.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | calciomercato.com |
Komentar